Berita

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) di acara AZEC ke-2 pada Rabu, 21 Agustus 2024/RMOL

Dunia

Rosan Roeslani: AZEC Kirimkan Pesan Kuat Soal Dekarbonisasi dan Transisi Energi

RABU, 21 AGUSTUS 2024 | 19:35 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Gelaran pertemuan tingkat menteri Asia Zero Emission Center (AZEC) ke-2 di Hotel St. Regist, Jakarta pada Rabu (21/8) mencerminkan komitmen kuat sejumlah negara untuk menjadi pelopor transisi energi menuju nol emisi.

Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) yang baru diangkat, Rosan Roeslani turut hadir dalam pertemuan tersebut dan memberikan pengarahan selama jumpa pers.

Rosan mengatakan AZEC tahun ini dihadiri oleh tujuh menteri dan satu perwakilan dari semua negara mitra, perwakilan dari tiga organisasi internasional dan perwakilan dari kelompok advokasi AZEC.

Dijelaskan Rosan, secara garis besar pertemuan tingkat menteri itu membahas upaya untuk melakukan dekarbonisasi dan mempercepat transisi energi menuju zero emission atau netralitas karbon.

"Pertemuan ini mengirimkan pesan kuan  tentang dekarbonisasi menuju mitigasi perubahan iklim dan memastikan dukungan timbal balik untuk mempercepat transisi energi di wilayah tersebut," papar Rosan.

Menurut Rosan, kehadiran AZEC sangat penting karena setiap anggotanya baik publik maupun swasta bekerja sama mengkomunikasikan proyek ramah lingkungan setiap tahunnya.

"Kami berharap dapat terus menerima dukungan dari sektor swasta dalam upaya kami," ujarnya.

Saat ini telah ada 350 proyek yang dijalankan AZEC, termasuk 100 MoU yang ditandatangani oleh negara anggota yakni Indonesia, Thailand, Malaysia, Singapura, Vietnam, Filipina Kamboja, Laos, Brunei, dan Australia.

AZEC merupakan inisiatif pengurangan emisi yang diluncurkan pada KTT G20 di Bali pada 14 November 2022 oleh Presiden Jokowi dan Perdana Menteri Jepang Fumio Kishida.

Indonesia menjadi tuan rumah pertemuan tingkat menteri AZEC tahun ini yang berhasil digelar pada 20 hingga 21 Agustus 2024.

Pertemuan AZEC tahun depan akan digelar di Malaysia sebagai tuan rumah tahun 2025.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya