Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Asing Buru Saham Bank Raksasa hingga Astra, IHSG Cetak Rekor Tertinggi

RABU, 21 AGUSTUS 2024 | 12:51 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Aliran dana asing terus mengalir deras ke pasar saham Indonesia sepanjang Agustus dengan sejumlah saham raksasa menjadi incaran utama pada perdagangan Selasa (20/8). 

Berdasarkan data dari Bursa Efek Indonesia (BEI), asing mencatatkan nilai beli bersih (net buy) sebesar Rp1,80 triliun di pasar reguler pada hari tersebut.

Secara keseluruhan, dalam sepekan terakhir, total dana asing yang masuk ke pasar reguler mencapai Rp4,39 triliun. Sebelumnya, pada periode sebelum awal Juli, asing tercatat lebih sering mencatatkan jual bersih (net sell) di bursa saham Indonesia.

Kondisi ini turut berkontribusi terhadap kenaikan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG), yang berhasil menembus level 7.500 dan mencetak rekor tertinggi sepanjang masa (all-time high) di level 7.538,16 pada perdagangan intraday Selasa (20/8). 

IHSG tercatat naik 2,41 persen dalam sepekan dan 3,01 persen dalam sebulan terakhir.

Adapun pada perdagangan Selasa, empat saham utama yang menjadi penopang IHSG, terutama dari sektor perbankan, diborong oleh investor asing. Saham PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk (BBRI) mencatatkan net buy asing sebesar Rp681,6 miliar, dengan harga sahamnya menguat 2,70 persen.

Selain itu, saham PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (BMRI) juga mencatatkan net buy sebesar Rp322,5 miliar, seiring kenaikan harga sahamnya sebesar 0,70 persen. Saham PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk (BBNI) turut menjadi incaran asing dengan net buy sebesar Rp100,7 miliar, yang diikuti dengan kenaikan harga saham sebesar 2,34 persen.

Saham PT Bank Central Asia Tbk (BBCA), yang merupakan saham nomor satu di bursa, mencatatkan net buy sebesar Rp262,6 miliar, dengan harga sahamnya naik 0,48 persen.

Tidak hanya sektor perbankan, saham PT Astra International Tbk (ASII), yang bergerak di sektor otomotif hingga pertambangan, juga menjadi incaran asing dengan net buy sebesar Rp126,7 miliar. Saham ASII yang tengah mengalami pembalikan arah dalam jangka pendek, ditutup menguat 1,99 persen pada  Selasa.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya