Berita

Politikus senior Partai Golkar Bambang Soesatyo/Ist

Politik

Bamsoet Ogah Maju Caketum Golkar, Bahlil Seng Ada Lawan

SELASA, 20 AGUSTUS 2024 | 01:23 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Politikus senior Partai Golkar Bambang Soesatyo alias Bamsoet memastikan tidak akan maju sebagai calon ketua umum pada Munas XI Partai Golkar yang akan digelar tanggal 20-21 Agustus 2024 di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta.

"Keutuhan dan soliditas Partai Golkar merupakan yang utama. Dinamika yang terjadi di Partai Golkar dengan mundurnya Airlangga Hartarto sebagai Ketua Umum Partai Golkar harus disikapi dengan bijak," kata Bamsoet di JCC Jakarta, Senin (19/9).

Padahal sebelum Airlangga Hartarto mundur sebagai Ketum Partai Golkar, Bamsoet mengaku bersama Agus Gumiwang Kartasasmita dan Bahlil Lahadalia, sepakat akan maju sebagai calon Ketum Partai Golkar guna bertarung dengan Airlangga Hartarto sebagai petahana. 

"Melihat situasi politik yang berubah total, saya, Agus Gumiwang dan Bahlil Lahadalia telah berembuk dan sepakat untuk mendukung salah satu dari kita sebagai Ketum Partai Golkar," kata Bamsoet.

Hasilnya Bamsoet dan Agus Gumiwang sepakat mendukung Bahlil Lahadalia sebagai Ketum Partai Golkar periode 2024-2029. 

"Dalam Munas XI Partai Golkar nanti, kemungkinan besar akan memilih Bahlil Lahadalia secara aklamasi," kata Bamsoet.

Diketahui, Bahlil Lahadalia jadi calon tunggal Ketua Umum Partai Golkar. 

Keputusan itu disampaikan Ketua Steering Committee Rapimnas dan Munas Partai Golkar, Adies Kadir berdasarkan pada hasil verifikasi oleh panitia. 

“Berkas pendaftaran bakal calon atas nama Bahlil Lahadalia dinyatakan lengkap dan memenuhi persyaratan sebagai calon ketua umum pada Munas ke XI Partai Golkar tahun 2024,” kata Adies Kadir di kantor DPP, Jakarta, Senin malam (19/8). 

Sedangkan, untuk kandidat lain, yakni Ridwan Hisjam sebelum Bahlil yang dinyatakan tidak lolos verifikasi Calon Ketua Umum Partai Golkar. 

Ridwan tidak lolos karena ada beberapa syarat yang tidak terpenuhi. 

“Dari 7 persyaratan ada 2 persyaratan yang tidak terpenuhi. Yang paling ini adalah surat dukungan,” ujar Adies.






Populer

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

Bawaslu Buka Pendaftaran 1.984 Formasi CPNS

Jumat, 16 Agustus 2024 | 08:44

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Situasi Politik Berubah, PKS Minta Maaf Batal Dukung Anies

Minggu, 18 Agustus 2024 | 13:55

Suswono Jalan Tengah Selamatkan Marwah PKS

Kamis, 15 Agustus 2024 | 16:03

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

Jokowi Sikat 2 Menteri Jatah PDIP, Kader Nasdem Aman

Senin, 19 Agustus 2024 | 09:51

UPDATE

Jangan Salahkan PKS-PKB-Nasdem Tinggalkan Anies

Selasa, 20 Agustus 2024 | 02:05

Kontingen DKI Jakarta

Selasa, 20 Agustus 2024 | 02:04

Bamsoet Ogah Maju Caketum Golkar, Bahlil Seng Ada Lawan

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:23

KPU DKI Loloskan Dharma-Kun

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:10

Atlet DKI Ditargetkan Rebut 207 Medali Emas PON Aceh-Sumut

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:01

Ini Jadwal Lengkap Rapimnas dan Munas XI Golkar

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:24

Ekonomi Biru Songsong Target Nasional Keanekaragaman Hayati

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:20

Cek Lokasi Munas Golkar

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:09

KNPI DKI-PT GNI Bantu Korban Kebakaran Manggarai

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:06

Bahlil Bantah Dapat Kursi Ketum Golkar Cuma-cuma

Senin, 19 Agustus 2024 | 23:26

Selengkapnya