Berita

Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat/RMOL

Politik

PDIP Sekuat Tenaga Gagalkan Skenario Kotak Kosong di Jakarta

SELASA, 13 AGUSTUS 2024 | 13:08 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

PDI Perjuangan siap maju sendirian di Pilkada Jakarta jika situasinya memungkinkan, meski di saat bersamaan semua partai diborong Koalisi Indonesia Maju (KIM). 

Sayangnya, menurut Ketua DPP PDIP Djarot Saiful Hidayat, partainya masih kurang tujuh kursi untuk dapat mencalonkan jagoannya di Pilkada Jakarta. Kondisi ini pun memaksa PDIP harus berkoalisi dengan partai lainnya.

"Kalau PDIP bisa maju sendiri, maka akan kita lakukan seperti di Sumatera Utara, bahkan kita maju sendiri meskipun semua partai diborong oleh pihak sebelah," kata Djarot di markas PDIP, Jalan Diponegoro, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (13/8).


Djarot melanjutkan, saat ini ada upaya dari sejumlah pihak agar Pilkada Jakarta hanya ada satu pasangan calon. Sehingga pasangan calon tersebut hanya akan melawan kotak kosong.

"Ada fenomena akan dimunculkan kotak kosong atau melawan independen dengan menutup peluang partai-partai untuk bisa mengajukan calonnya sendiri," ungkap Djarot.

Mantan Gubernur Jakarta itu melanjutkan, PDIP tidak menginginkan hal ini terjadi. Oleh karena itu PDIP akan berusaha mengajak partai-partai untuk menggagalkan upaya melawan kotak kosong.

"Kami mengetuk pintu hati dan kedaulatan partai-partai untuk bisa menggalang kekuatan, supaya di Jakarta tidak melawan kotak kosong atau melawan independen,” pungkas Djarot.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya