Berita

Dedi Iskandar Batubara/Ist

Politik

Pilgub Sumut 2024

Dedi Iskandar Batubara Cocok Jadi Pasangan Edy Rahmayadi Melawan Bobby Nasution

SENIN, 12 AGUSTUS 2024 | 21:17 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) telah memberikan surat tugas kepada Edy Rahmayadi untuk mencari partai koalisi dan juga membicarakan mengenai bakal calon wakil. 

Menanggapi hal ini, Gerakan Aktivis 98 menilai, bakal calon petahana itu sangat cocok melirik Dedi Iskandar Batubara (DIB) untuk menjadi pendamping. Tingginya pemilih DIB yang kini terpilih sebagai anggota DPD terpilih pada Pemilu 2024 lalu menjadi tolak ukur yang memperlihatkan tingginya elektabilitas DIB.

“Saya melihat kekuatan besar jika dua orang ini, baik Bobby Nasution dan Edy Rahmayadi menjadi rival dalam Pilgub Sumut 2024. Pertama, kita tahu Bobby Nasution adalah menantu Presiden RI, Joko Widodo. Kedua, partai pengusung dan pendukungnya cukup banyak. Tentunya ini harus menjadi perhitungan penting bagi lawannya,” kata Aktivis 98 (Gerak 98), M Jhonson Silalahi, Senin (12/8).


Dari potensi dan kekuatan besar itu, Jhonson melihat bahwa kekuatan besar PDI Perjuangan yang akan mengusung Edy Rahmayadi juga tidak bisa dianggap enteng. Mengingat namanya termasuk Petahana, walaupun secara nyata ia tak lagi menjabat kepala daerah, berbeda dengan Bobby Nasution yang masih Walikota Medan.

“PDI Perjuangan itu punya kursi lebih dari cukup untuk mengusung sendiri calonnya. Ditambah lagi kemungkinan besar, ada Partai Hanura yang sekarang bendera partai itu sudah berkibar di rumah pemenangan Edy Rahmayadi,” ujarnya.

Karena itu Jhonson menilai bahwa Edy Rahmayadi harus mencari sosok Bakal Calon Wakil Gubernur Sumatera Utara yang juga memiliki potensi besar untuk menarik minat pemilih. Sehingga perimbangan kekuatan itu terlihat jelas.

“Kalau kita melihat kekuatan sosok Edy Rahmayadi yang diusung PDI Perjuangan, perlu tambahan kekuatan dari tokoh yang memang dikenal dan punya kans besar untuk dipilih rakyat,” ungkap Jhonson.

DIB sendiri katanya, merupakan salah saatu sosok dari kalangan eksternal partai yang sangat kuat untuk mendampingi Edy Rahmayadi. Selain jabatan saat ini Anggota DPD RI mewakili Sumut, juga sebagai Ketua PW Al-Washliyah Sumatera Utara. Sehingga hitung-hitungan kekuatan, akan sangat membantu pemenangan.

“Keduanya punya kans kuat. Edy Rahmayadi masih dikenal publik sebagai Gubernur Sumut satu periode, ditambah Ketua Al-Washliyah Sumut yang memperoleh 1 Juta lebih suara pada Pemilu 2024 untuk calon DPD RI, Februari lalu. Ini akan menjadi perhitungan kuat dengan sosok yang saling menguatkan,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya