Berita

Dirjen Kementerian Kominfo Usman Kansong/Ist

Politik

IKN Warisan untuk Indonesia Maju

MINGGU, 11 AGUSTUS 2024 | 12:02 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN) menjadi salah satu fondasi menuju Indonesia lebih maju. Hal itu mempertegas arah pembangunan selama Pemeritahan Presiden Joko Widodo.

Demikian penegasan Dirjen Kementerian Kominfo Usman Kansong dalam pertemuan Komunitas Informasi Masyarakat atau KIM Fest 2024 di kawasan Pantai Losari, Makassar, Sabtu (10/8).

“IKN akan mengantar Indonesia kepada kemajuan, sehingga kita semestinya berterima kasih kepada Presiden Jokowi. Beliau telah meletakkan landasan bagi ‘Indonesia Maju’,” kata Usman.

Usman mengatakan, pemindahan ibu kota karena pembangunan yang tersentralisasi di Pulau Jawa. Fakta itu membuat tidak meratanya kesejahteraan masyarakat.

“Maka, pembangunan IKN menjadi langkah yang dipilih untuk melakukan pemerataan pembangunan. Termasuk pembangunan ekonomi Indonesia,” kata Usman.

Menurut Usman, setidaknya ada empat tujuan pemindahan ibu kota. Empat tujuan itu adalah menciptakan pusat pertumbuhan ekonomi baru, kedua menampilkan suatu kota cerdas.

Ketiga, membentuk budaya kerja dan birokrasi yang lebih efisien. Kemudian, yang keempat menjadi simbol kebanggaan Indonesia karena 100 persen dibangun bangsa.

Sementara, Direktur Informasi Komunikasi Perekonomian dan Maritim Kementerian Kominfo, Septriana Tangkary menambahkan, konsep smart forest city dalam pembangunan IKN turut memberi nilai tersendiri. Sebab, Indonesia memiliki kota cerdas yang ramah lingkungan.

“IKN menyediakan berbagai komponen perkotaan yang menjamin kualitas hidup. Mulai air dan udara yang bersih, tata kota teratur, aksebilitas yang baik, hingga kondisi perkotaan yang aman dan nyaman,” kata Septriana.



Populer

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

Putra Putri TNI-Polri Minta Polisi Tangkap Alvin Lim

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 02:24

Ramalan Rocky Gerung: 30 Hari ke Depan Krisis Beras Berubah Jadi Krisis Sosial

Jumat, 02 Agustus 2024 | 22:43

BHS Kritisi Usul Muhadjir soal Opsi Nasi Jagung di Program Makan Gratis

Rabu, 07 Agustus 2024 | 02:44

UPDATE

Aturan Pemberian Alat Kontrasepsi Harus Diperjelas

Minggu, 11 Agustus 2024 | 08:05

Pemanfaatan Lahan Fasos Fasum Taman Ecopark PIK Diduga Tak Berizin

Minggu, 11 Agustus 2024 | 07:27

Cuaca Jakarta Dominan Cerah Berawan di Akhir Pekan

Minggu, 11 Agustus 2024 | 07:18

Reklamasi Pulau Sampah Potensi Cemari Laut

Minggu, 11 Agustus 2024 | 07:01

Gus Hasan Optimis Kantongi Tiket PKB Maju Pilbup Banyumas

Minggu, 11 Agustus 2024 | 06:49

Dibanggakan Luhut, Hilirisasi Disebut Rocky Kotor Secara Politik

Minggu, 11 Agustus 2024 | 06:19

Anak Usaha Telkom Terima Penghargaan dari Ditjen Pajak

Minggu, 11 Agustus 2024 | 05:53

Tidak Benar KIM Lakukan Operasi Lawan Kotak Kosong

Minggu, 11 Agustus 2024 | 05:29

Kyrm Bantah Tudingan Kominfo Terkait Jasa Pembayaran Judol

Minggu, 11 Agustus 2024 | 04:51

Tak Diberi Kepastian Anies, PKS Ingin Hengkang ke KIM

Minggu, 11 Agustus 2024 | 04:35

Selengkapnya