Berita

Bakal calon Bupati Purwakarta Anne Ratna Mustika/Ist

Politik

PILKADA PURWAKARTA 2024

Elektabilitas Anne Ratna Mustika Disalip

MINGGU, 11 AGUSTUS 2024 | 11:28 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Bakal calon Bupati Purwakarta, Zainal Arifin memperoleh elektabilitas tertinggi sebesar 35,4 persen, sementara calon petahana Anne Ratna Mustika 33,4 persen, Saepul Bahri Binzein 12,5 persen, dan Yadi Rusmayadi 7,8 persen. Sedangkan responden yang tidak menjawab pertanyaan sebanyak 10,9 persen.

Demikian rilis Lembaga Arus Survey Indonesia yang dikutip dari Kantor Berita RMOLJabarterkait laporan survei dan perilaku masyarakat menjelang Pilkada Kabupaten Purwakarta 2024 pada 2 hingga 8 Agustus 2024.

Survei yang dilakukan melalui metode multistage random sampling itu mengambil sampel sebanyak 440 responden dengan margin error sekitar 4,8 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Sementara, pada pertanyaan terbuka atau top of mind masyarakat Purwakarta menempatkan Zainal Arifin 12,3 persen, Anne Ratna Mustika 11,2 persen, Saeful Bahri 9,6 persen, Yadi Rusmayadi 3,6 persen, dan Abang Ijo 0,7 persen. 

Tingkat popularitas urutan pertama diduduki Anne Ratna Mustika 98,2 persen, Zainal Arifin 95,2 persen, Saipul Bahri Binzein 71,4 persen, dan Yadi Rusmayadi 53,2 persen.

Kemudian untuk 10 bakal calon Wakil Bupati Purwakarta dengan popularitas tertinggi yaitu Abang Ijo Hapidin 73 persen, Aming 62,3 persen, Ivan Kuntara 49,3 persen, Pipin Sopian 35,7 persen, Ivan Fadilla 28,6 persen, Budi Hermawan 26,6 persen, Hidayat 21,4 persen, Ahmad Sanusi 20 persen, Irwan Abdurrahman 15,2 persen dan Sona Maulida 7,7 persen.

Di luar itu, masyarakat Purwakarta memiliki alasan dalam kelayakan memilih calon Bupati Purwakarta, dengan kategori Merakyat 37 persen, Pengalaman 16,1 persen, Jujur Berintegritas 14,5 persen, Religius 9,1 persen, dan Bijaksana 7,5 persen.

Sementara, berkaitan dengan kinerja pemerintahan Anne Ratna Mustik yang menilai Sangat Puas sebanyak 5,5 persen, Cukup Puas 48,6 persen, Kurang Puas 40,2 persen dan Tidak Puas 1,1 persen.

Menanggapi hasil survei tersebut, Ketua Komunitas Madani Purwakarta (KMP), Zaenal Abidin mengatakan, faktor merakyat, karakter berintegritas, pertemuan intens dengan masyarakat menempatkan Zainal Arifin berada pada puncak pilihan masyarakat Purwakarta.

"Di sisi lain, rival sengitnya mantan Bupati Anne Ratna Mustika memiliki catatan permasalahan hukum yang harus dihadapinya," kata Zaenal Abidin, Minggu (11/8).



Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya