Berita

Rizki Juniansyah dan Veddriq Leonardo di Wisma Indonesia di Kedutaan Besar RI di Paris pada Jumat malam, 9 Agustus 2024/Repro

Dunia

OLIMPIADE PARIS 2024

Rizki Juniansyah Sempat Tak Tahu Pecahkan Rekor Olimpiade

SABTU, 10 AGUSTUS 2024 | 00:41 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Atlet angkat besi andalan Indonesia Rizki Juniansyah berhasil menyumbang medali emas kedua pada pertandingan angkat besi kelas 73 kg putra yang berlangsung di South Paris Arena 6, Prancis.

Lifter berusia 21 tahun itu menyelesaikan laga dengan total angkatan seberat 354 kg berupa angkatan snatch 155 kg dan angkatan clean dan jerk 199 kg.

Dalam acara konferensi pers yang digelar Kedutaan Besar RI di Paris pada Jumat malam (9/8), Rizki menceritakan pengalaman menarik saat dia bertanding dan berhasil meraih kemenangan.


Dia mengaku sempat tidak mengetahui dirinya bisa memecahkan rekor Olimpiade.

"Saya bisa mengangkat 199 kg dan itu adalah Olympic Record, saya tidak menyangka sebenarnya, saya bahkan tidak tahu kalau itu Olympic Record," ungkapnya.

Bahkan, Rizki menuturkan bahwa dirinya pernah melakukan angkatan yang lebih berat yakni mencapai 201 kg selama babak kualifikasi yang digelar di Phuket, Thailand pada April lalu.

"Saya sebenarnya pernah mengangkat 201 kg waktu kualifikasi di Phuket kemarin," paparnya.

Setelah mendengar suara riuh penonton dan keterangan di layar monitor, Rizki baru mengetahui bahwa dirinya berhasil memecahkan rekor olimpiade.

"Saat bisa ngangkat saya baru tahu itu Olympic Record," ungkap Rizki.

Selain menjadi pencetak rekor dunia, Rizki juga menjadi lifter pertama Indonesia yang meraih medali emas di ajang Olimpiade.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

UPDATE

Dana Asing Banjiri RI Rp2,43 Triliun di Akhir 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 10:09

Pelaku Pasar Minyak Khawatirkan Pasokan Berlebih

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:48

Polisi Selidiki Kematian Tiga Orang di Rumah Kontrakan Warakas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:41

Kilau Emas Dunia Siap Tembus Level Psikologis Baru

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:19

Legislator Gerindra Dukung Pemanfaatan Kayu Hanyut Pascabanjir Sumatera

Sabtu, 03 Januari 2026 | 09:02

Korban Tewas Kecelakaan Lalu Lintas Tahun Baru di Thailand Tembus 145 Orang

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:51

Rekor Baru! BP Tapera Salurkan FLPP Tertinggi Sepanjang Sejarah di 2025

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:40

Wall Street Variatif di Awal 2026

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:23

Dolar AS Bangkit di Awal 2026, Akhiri Tren Pelemahan Beruntun

Sabtu, 03 Januari 2026 | 08:12

Iran Ancam Akan Targetkan Pangkalan AS di Timur Tengah Jika Ikut Campur Soal Demo

Sabtu, 03 Januari 2026 | 07:59

Selengkapnya