Berita

Ketua DPP PDIP, Said Abdullah/RMOL

Politik

Said Abdullah Benarkan Hubungan Megawati dengan Jokowi Baik-baik Saja

SELASA, 06 AGUSTUS 2024 | 17:11 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Hubungan pribadi antara Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) ternyata tak seburuk yang diduga publik. Hingga saat ini hubungan mereka baik-baik saja. 

Ketua DPP PDIP, Said Abdullah menegaskan, Megawati tidak pernah mengeluarkan pernyataan negatif, baik langsung maupun tidak langsung, terhadap Jokowi.

"Selama ini Ibu Megawati itu tidak pernah mengeluarkan statement langsung kepada Bapak Presiden Jokowi maupun tidak langsung. Tidak pernah Ibu mengatakan itu," ujar Said Abdullah kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (6/8).

Said Abdullah juga menekankan, meskipun ada perbedaan kebijakan, hal itu tidak mempengaruhi hubungan pribadi antara Megawati dan Jokowi. 

“Bahwa ada kebijakan realitas yang berbeda kita semua tahu. Tapi langsung antara Presiden Jokowi dengan Ibu Megawati sebagai Ketua Umum (PDIP) itu tidak pernah terjadi," tambahnya.

Menanggapi isu tentang Jokowi yang diduga memiliki niat untuk 3 periode, Said Abdullah menyatakan bahwa Megawati selalu menjaga konsistensi dalam konteks ketatanegaraan dan demokrasi. 

“Ketika masalah masuk di persoalan ketatanegaraan dan demokrasi, maka Ibu akan selalu menjaga itu. Ibu akan konsisten," jelas Ketua Badan Anggaran DPR RI ini.

Ditambahkan Said Abdullah, Megawati mengingatkan semua pihak untuk taat pada konstitusi dan tidak mencoba mengubahnya. 

“Artinya apa? Bahwa ayolah kita semua taati konstitusi kita. Jangan utak-atik konstitusi. Kan itu saja pesan klirnya yang mau disampaikan,” tuturnya.

Said Abdullah kembali menggarisbawahi bahwa hubungan antara Megawati dan Jokowi tetap baik. 

"Benar baik," tandasnya.

Populer

Menkeu: Inggris Bangkrut, Kondisi Keuangan Hancur

Minggu, 28 Juli 2024 | 17:54

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

Pemindahan Ibu Kota Negara Ambisi Picik Jokowi

Sabtu, 27 Juli 2024 | 01:29

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Ramalan Rocky Gerung: 30 Hari ke Depan Krisis Beras Berubah Jadi Krisis Sosial

Jumat, 02 Agustus 2024 | 22:43

UPDATE

Kadin Akui Kondisi Tekstil Indonesia Babak Belur

Selasa, 06 Agustus 2024 | 17:59

Akhirnya Dapat Perunggu Badminton

Selasa, 06 Agustus 2024 | 17:58

Damping UMKM Award 2024, Komitmen Danone Majukan UMKM Tanah Air

Selasa, 06 Agustus 2024 | 17:50

PKB Sumsel Ikut Laporkan Lukman Edy ke Polisi

Selasa, 06 Agustus 2024 | 17:41

Mendagri Akui KPU yang Minta Perpres Jadwal Pelantikan Kada Terpilih 2024

Selasa, 06 Agustus 2024 | 17:26

Ketua Kadin: AI Jadi Kunci Pertumbuhan Ekonomi Indonesia 8 Persen

Selasa, 06 Agustus 2024 | 17:17

Said Abdullah Benarkan Hubungan Megawati dengan Jokowi Baik-baik Saja

Selasa, 06 Agustus 2024 | 17:11

Adian Ingatkan Nasdem-PKB Jangan Habis Manis Sepah Dibuang ke Anies

Selasa, 06 Agustus 2024 | 16:55

Dekat Dengan Rakyat, Masyarakat Jebres Dukung Sekar Tandjung di Pilkada Solo 2024

Selasa, 06 Agustus 2024 | 16:46

Bacaan Analis dalam Dinamika Pilgub Sejumlah Provinsi Papua

Selasa, 06 Agustus 2024 | 16:42

Selengkapnya