Berita

Kegiatan santunan Laznas Sahabat Yatim/Net

Nusantara

Sambut HUT RI, Sahabat Yatim Luncurkan Program Yatim Merdeka

SENIN, 05 AGUSTUS 2024 | 19:54 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Lembaga Amil Zakat Nasional (Laznas) Sahabat Yatim berbagi kebaikan dalam menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia yang ke-79 pada 17 Agustus 2024.

Kebaikan itu dibagikan Laznas Sahabat Yatim dengan meluncurkan program Yatim Merdeka dengan tujuan memerdekakan anak-anak yatim dari berbagai kesulitan yang dihadapinya. 

Program Yatim Merdeka diadakan sebagai wujud nyata dari komitmen Sahabat Yatim untuk memberikan masa depan yang lebih baik bagi anak-anak yatim di Indonesia. 


Sahabat Yatim berjuang melakukan aksi-aksi kemanusiaan dengan memberikan bantuan secara langsung kepada ribuan anak-anak yatim, seperti memberikan beasiswa kepada anak-anak yatim yang berprestasi dan juga memberikan bantuan pangan kepada yatim di seluruh pelosok negeri demi memenuhi kebutuhan sehari-hari. 
 
Direktur Utama Sahabat Yatim, Bobby Satria mengungkapkan, Sahabat Yatim sudah memiliki 26 asrama yatim yang tersebar di 22 kota dan 17 provinsi.

"Tetapi kami akan tetap terus berjuang membela serta mendukung hak-hak dari anak-anak yatim," ujar Bobby Satria dalam keterangan tertulis, Senin (5/8). 

Adapun program Yatim Merdeka yang baru diadakan tahun ini, kata Bobby, diharapkan agar semakin banyak anak-anak yatim yang merdeka dari segala kesulitannya. 

"Nyatanya di Indonesia masih banyak anak-anak yatim yang membutuhkan bantuan, mulai dari kebutuhan finansial, kesehatan serta pendidikan yang layak untuk mereka," tuturnya.

Ditekankan Bobby, Sahabat Yatim yakin, walaupun Indonesia sudah merdeka bukan berarti perjuangan para pahlawan berakhir.

"Akan tetapi itu menjadi awal dari perjuangan-perjuangan yang lainnya," pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya