Berita

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi saat menunjukkan wajah pelaku penculikan dengan modus 'Ibu Kecelakaan'/Ist

Presisi

Modus Pencurian 'Ibu Kecelakaan' Makan Korban Siswi SMP di Tanah Abang

SABTU, 03 AGUSTUS 2024 | 05:45 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

SA seorang siswi SMPN 101 Jakarta yang berada di wilayah Palmerah  jadi korban pencurian dengan modus 'ibu kecelakaan'. 

Lantas, barang-barang pribadi milik SA raib dibawa kabur pelaku yang berinisial FA (24). 

Adapun modus yang dilakukan FA dengan menjemputnya ke sekolah dan memberi tahu bila ibu korban mengalami kecelakaan. 


"Pelaku mengatakan kalau ibunya yang habis mengantarkan ke sekolah mengalami kecelakaan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Ade Ary Syam Indradi dalam keterangan tertulis, Jumat (2/8). 

Dari sini korban panik dan percaya, kemudian begitu saja mau diajak pelaku ke Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) seberang gedung DPR/MPR Jalan Jendral Gatot Subroto, Jakarta Pusat. 

Sayangnya, begitu sampai di lokasi, korban justru dianiaya, diancam, dan barang-barang juga dirampas. 

"Korban ditodong dengan pisau di bagian leher dan mulut disekap menggunakan tangan pelaku serta dicekik sehingga korban mengalami luka," jelas Ade. 

Korban pun mengalami kerugian Rp6,8 juta. 

Peristiwa ini membuat FA dan SA melapor ke Polsek Tanah Abang dengan nomor' LP/B/197/VII/2024/SPKT/SEKTRO TANAH ABANG/POLRES METRO JAKARTA PUSAT/POLDA METRO JAYA, tanggal 26 Juli 2024. 

Tak berselang lama, Unit 5 Subdit Jatanras Ditreskrimum Polda Metro menangkap pelaku di Tanah Abang dan kini langsung ditahan di Rumah Tahanan (Rutan) Polda Metro Jaya. 

FA dijerat dengan Pasal 365 KUHP dengan ancaman penjara di atas 3 tahun.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya