Berita

Ketua Harian Nasional DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Angela Tanoesoedibjo/RMOL

Politik

Angela Bertekad Bawa Perindo Lolos Senayan

RABU, 31 JULI 2024 | 18:45 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Ketua Harian Nasional DPP Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Angela Tanoesoedibjo siap mengemban tugas baru menjadi Ketua Umum Perindo.

Dalam pidatonya di penutupan musyawarah kerja nasional (Mukernas) Partai Perindo, Angela menyampaikan rasa syukur dan tanggung jawab yang besar atas amanah yang diberikan kepadanya.

Angela mengungkapkan bahwa dirinya tidak memiliki latar belakang politik, dan tumbuh jauh dari dunia politik sebagai seorang perempuan minoritas. 


Namun, semangat untuk melayani dan berkontribusi bagi Indonesia menjadi alasan kuat baginya untuk terjun ke dunia politik.

Dia mengakui bahwa keputusan ini banyak dipengaruhi oleh ayahnya, Hary Tanoesoedibjo, yang memilih jalur politik demi pengabdian dan pelayanan kepada bangsa. 

"Bapak memilih untuk berjuang, memilih untuk mengambil jalur politik untuk mengabdi dan untuk melayani. Dan hari ini saya memilih untuk melangkah bersama," ujarnya di Jakarta Concert Hall, Inews Tower, Gondangdia, Menteng Jakarta Pusat, Rabu (31/7).

Angela yang selama hampir lima tahun terakhir juga menjabat sebagai Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, menyatakan, dirinya membawa semangat baru dan visi transformasi untuk Partai Perindo.

"Lima tahun dari sekarang Partai Perindo harus masuk parlemen," tegasnya. 

Dia juga menekankan pentingnya memenangkan Pilkada, memperkuat organisasi hingga ke akar rumput, melakukan kaderisasi, serta menerapkan kebijakan berbasis data.

Angela berkomitmen untuk menghilangkan jarak antara partai dengan generasi muda dan masyarakat. Dengan semangat dan strategi baru, Angela optimistis bahwa Partai Perindo dapat mencapai target-target tersebut dalam waktu tiga tahun ke depan.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya