Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

KAI Perpanjang Rute KA Blambangan Ekspres hingga ke Pasar Senen

KAMIS, 25 JULI 2024 | 16:18 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

PT Kereta Api Indonesia (KAI) teLah memperpanjang rute kereta api (KA) Blambangan Ekspres, yang kini melayani perjalanan dari Stasiun Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur hingga Stasiun Pasar Senen, Jakarta.

Sebelumnya, kereta ini hanya beroperasi antara Stasiun Ketapang dan Stasiun Semarang Tawang, Jawa Tengah.

VP Public Relations KAI, Anne Purba, menyatakan bahwa rute baru ini mulai berlaku pada Jumat (26/7) untuk keberangkatan dari Stasiun Pasar Senen, sedangkan dari Stasiun Ketapang dimulai pada Sabtu (27/7).

Anne menjelaskan bahwa perpanjangan rute ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanannya kepada pelanggan.

"Sehingga masyarakat Jakarta yang ingin bepergian ke Banyuwangi ataupun sebaliknya menjadi semakin mudah," ujar Anne melalui keterangan resmi, Rabu (24/7).

Kereta Blambangan Ekspres, sambung Anne, kini menggunakan rangkaian eksekutif dan ekonomi new generation versi modifikasi.

Kursi tegak berhadapan 80 tempat duduk pada kereta ekonomi telah diganti dengan 72 tempat duduk yang lebih nyaman dan menggunakan tipe captain seat, yang bisa diatur kemiringannya (reclining) dan arahnya (revolving) sesuai keinginan penumpang.

"Peningkatan pelayanan pada KA kelas ekonomi ini adalah sebagai wujud komitmen KAI dalam mendengarkan kebutuhan dan masukan dari para pelanggan, untuk dapat terus meningkatkan pelayanan dan customer experience. Sehingga tetap relevan dengan perkembangan zaman," kata Anne.

Interior kereta ekonomi telah dimodifikasi agar serupa dengan kereta eksekutif, termasuk bentuk bagasi dan nuansa interior yang lebih cerah.

Modifikasi juga dilakukan pada toilet yang kini memiliki nuansa lebih mewah dan menggunakan toilet duduk. KAI juga menyediakan tempat ibadah di kereta restorasi.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya