Berita

Anies Baswedan-Prasetyo Edi Marsudi/Ist

Politik

Anies-Prasetyo Berpeluang Menang Satu Putaran

RABU, 24 JULI 2024 | 10:41 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Anies Baswedan-Prasetyo Edi Marsudi merupakan pasangan yang bisa saling melengkapi untuk menjalankan program pembangunan di Jakarta. 

Demikian pandangan pengamat politik Universitas Indonesia (UI) Reza Hariyadi yang dikutip Rabu (24/7).

Selain itu, menurut Reza, Prasetyo memiliki komunikasi dengan lintas partai di Jakarta dan ASN di Pemprov DKI Jakarta dengan baik serta memahami kultur birokrat.

Ketika ada pembahasan di DPRD secara politis, Prasetyo akan menyelesaikan persoalan itu dengan baik. Namun jika ada sesuatu di eksekutif, Anies dan Prasetyo juga sudah paham menyelesaikannya masalahnya.

“Jadi ini kombinasi komplet dari partai dan pengalaman,” kata Reza.

Selain itu, dalam konteks partai juga cukup kuat. PDIP pemenang kedua, Nasdem pemenang keempat dan PKB urutan keenam, sehingga mereka sudah memiliki kantong-kantong suara yang mumpuni.

“Pekerjaan sekarang adalah meningkatkan komunikasi lintas partai secara efektif. Karena jika pasangan ini terwujud berpotensi menang besar dan bisa satu putaran,” pungkas Reza.

Sebelumnya, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) konsisten menolak Sohibul Iman menjadi Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Anies Baswedan di Pilgub Jakarta 2024. 

Padahal PKS telah mengusung pasangan Anies Baswedan-Sohibul Iman (AMAN) maju Pilgub Jakarta.



Populer

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Negatif Covid-19, Biden Siap Temui Netanyahu

Rabu, 24 Juli 2024 | 10:06

Daftar Capim, Pieter Zulkifli: KPK Harus Keluar dari Jurang Krisis

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:55

KPK Temukan Kecurangan Klaim BPJS Kesehatan Rp35 M di 3 Rumah Sakit

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:55

Elon Musk Batal Kasih Rp729 Miliar ke Tim Kampanye Trump

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:50

Bamsoet Doakan Cak Imin Capres 2029

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:46

Rugikan Negara Rp46 M, Pejabat PT Amarta Karya Akan Segera Diadili

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:43

Harga Emas Antam Mulai Bergerak Tipis ke Rp1.406.000 per Gram

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:37

Politikus Demokrat Ingin Walikota di Jakarta Dipilih Rakyat

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:36

Hadir di Paris, Reog Ponorogo Dukung Atlet Olimpiade 2024

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:29

Di Tengah Skandal Demurrage, P3S Minta Akuntabilitas dan Transparansi Bulog Ditingkatkan

Rabu, 24 Juli 2024 | 09:18

Selengkapnya