Berita

Ilustrasi/Net

Politik

Komisi X Minta Ratusan Guru Honorer yang Dipecat Dipulihkan Kembali

JUMAT, 19 JULI 2024 | 10:18 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua Komisi X DPR RI Saiful Huda meminta Mendikbud Ristek Nadiem Makarim memulihkan kembali ratusan guru honorer yang dipecat. Setidaknya, pemecatan guru honorer dalam jumlah besar terjadi di Jakarta.

Kata Saiful Huda,pemecatan itu bermula dari adanya temuan BPKP bahwa guru-guru tersebut dikabarkan tidak terdaftar di Data Pokok Pendidikan (Dapodik) dan mengantongi Nomor Unik Pendidik dan Tenaga Kependidikan (NUPTK).

Namun, pihaknya menyesali perbuatan Disdik Jakarta yang justru memecat guru yang sudah lebih dari 5 tahun mengajar di sekolah tersebut.


"Padahal mereka sudah mengajar 5 tahun, artinya secara status ini guru yang sudah mengajar bukan orang yang tiba-tiba masuk dan tidak jelas statusnya," tegas Saiful Huda kepada wartawan, Jumat (19/7).

"Ini beliau-beliau ini sudah mengajar 5 tahun lebih sudah punya jejak pengajaran," sambungnya menyesalkan.

Politisi PKB itu pun meminta Nadiem dan Pemda Jakarta untuk memulihkan ratusan guru honorer yang dipecat sepihak tersebut.

"Mereka harus dilindungi dengan cara dipulihkan kembali, itu yang harus dilakukan oleh Pemda," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya