Berita

Dok Foto/Ist

Bisnis

Anak Usaha Telkom Dukung Transformasi Digital Lewat PPDB Online 2024

JUMAT, 19 JULI 2024 | 03:39 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

SCALA by Metranet membuktikan komitmennya dalam mendukung 3.433 sekolah di seluruh Indonesia dalam pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) Online 2024. 

Inisiatif ini merupakan komitmen Metranet, sebagai  anak perusahaan PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom), untuk mendukung sektor pendidikan di Indonesia melalui salah satu program Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.  

SCALA by Metranet telah mendukung berbagai sekolah di daerah Indonesia dengan kapabilitasnya dalam bidang transformasi digital. Dukungan ini bertujuan untuk memberikan solusi terbaik dalam pelaksanaan PPDB Online 2024, memastikan proses pendaftaran siswa baru menjadi lebih efisien dan transparan.

Melalui kerja sama ini, SCALA menghadirkan berbagai fitur yang memudahkan dalam proses PPDB Tahun 2024 seperti pendaftaran online, verifikasi dokumen, pengumuman hasil seleksi, serta sistem manajemen data yang terintegrasi. Langkah ini tidak hanya mempermudah proses administrasi bagi sekolah dan orang tua dalam melakukan pendaftaran.

"Dengan teknologi yang Metranet sediakan, Metranet terus berupaya untuk menciptakan ekosistem pendidikan yang lebih baik. Kami berharap kontribusi ini dapat mendukung pemerintah dalam mencapai target pendidikan yang berkualitas dan merata di seluruh Indonesia," ujar Direktur Bisnis Metranet, Faisal Yusuf dalam keterangannya yang diterima redaksi, Kamis (18/7).

Teknologi dapat menjadi katalisator dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia. Untuk itu, SCALA berkomitmen untuk terus berinovasi dan bekerja sama dengan lembaga pendidikan untuk memberikan solusi teknologi yang inovatif.

Populer

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

KPK Perlu Selidiki Program KKP Ekspor BBL Berkedok Budidaya

Selasa, 09 Juli 2024 | 18:28

UPDATE

China Potensi Monopoli Pasar Ekonomi Digital Indonesia

Jumat, 19 Juli 2024 | 10:07

Langgar Konstitusi, Anthony Budiawan: UU IKN Wajib Batal

Jumat, 19 Juli 2024 | 10:04

Subsidi BBM Harusnya Dinikmati DTKS Bukan Orang Kaya

Jumat, 19 Juli 2024 | 09:44

Skandal Beras Impor Bapanas-Bulog Potensi Bebani Devisa Negara

Jumat, 19 Juli 2024 | 09:34

Negara Pelaku Genosida Israel Tak Layak Ikut Olimpiade Paris

Jumat, 19 Juli 2024 | 09:34

Memecat Guru dengan Istilah Cleansing Melanggar HAM

Jumat, 19 Juli 2024 | 09:31

Indonesia Kecam Upaya Israel Halangi Kemerdekaan Palestina

Jumat, 19 Juli 2024 | 09:25

Kader Golkar Serukan Dalang Pembakaran Rumah Wartawan Diungkap

Jumat, 19 Juli 2024 | 09:14

Komisi X Minta Semua Pihak Duduk Bersama soal Nasib Guru Honorer

Jumat, 19 Juli 2024 | 09:14

Komisi X: Istilah Cleansing untuk Guru Honorer tidak Humanis

Jumat, 19 Juli 2024 | 09:05

Selengkapnya