Berita

Booth Pertamina di GIIAS 2024/Ist

Bisnis

Hadir di GIIAS 2024, Pertamina Patra Niaga Kenalkan Transisi Energi 'Hijau'

RABU, 17 JULI 2024 | 22:37 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO


Pertamina menegaskan komitmen untuk menghadirkan produk bahan bakar dengan energi terbarukan. Hal ini menjadi pesan utama yang mereka sampaikan saat berkontribusi pada pameran otomotif GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 di ICE BSD City, Tangerang, Rabu (17/7).

VP Marketing Strategy Pertamina Patra Niaga Indra Edi Santoso mengatakan penyediaan energi bersih hingga pelosok Indonesia menjadi tanggung jawab mereka.


“Kamk bertanggung jawab untuk menghadirkan produk bahan bakar dengan energi terbarukan seperti Pertamax Green 95 dan Bioenergi untuk menyiapkan transisi energi 'hijau' di Indonesia,” katanya pada sesi konferensi pers.

Lebih lanjut Indra menjelaskan bahwa infrastruktur hilir lain yang telah dihadirkan oleh Pertamina Patra Niaga adalah Green Energy Station (GES), Charging Station untuk mobil listrik dan Battery Swapping Station untuk motor listrik.

"Kehadiran Pertamina dalam GIIAS kali ini untuk memberikan solusi kebutuhan energi hijau yang selaras dengan tren otomotif yang membutuhkan standar bahan bakar minim emisi, produk dan layanan kami ini sesuai dan kualitasnya baik untuk kebutuhan kendaraan masyarakat," lanjutnya.

Dalam ajang GIIAS 2024, Pertamina Patra Niaga juga kembali membawa atmosfir balapan 24 Hours of Le Mans 2024, Mobil WRT Sean Gelael dibawa ke GIIAS untuk dapat disaksikan oleh penggemarnya, selain itu penjualan tiket MotoGP Pertamina Grand Prix of Indonesia yang akan di helat September nanti dapat di beli baik lewat aplikasi MyPertamina maupun pembelian langsung, serta penjualan official merchandise juga tersedia di Booth Pertamina.

"Pengunjung juga berkesempatan coba langsung sensasi balapan di Sirkuit Pertamina Mandalika melalui Pertamax Turbo Sprint Challenge Simulator, serta kesempatan mendapatkan official merchandise Pertamina Grand Prix of Indonesia. Bagi pengguna MyPertamina juga punya banyak kesempatan mengikuti berbagai aktivitas di booth serta membawa pulang berbagai penawaran menarik dari Pertamina, hingga penawaran harga spesial untuk pembelian produk Pertamina Fastron,” terang Pjs Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga, Heppy Wulansari.

Tak hanya berjalan sendiri, Heppy mengatakan ajang GIIAS ini juga merupakan tempat untuk membuka peluang kerjasama antara Pertamina Patra Niaga dan afiliasinya dengan berbagai mitra strategis dalam mengembangkan produk dan layanan masa depan industri otomotif.

Populer

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

Mahfud MD: Jangan Lempar Batu ke Unair, Tapi Sembunyi Tangan

Minggu, 07 Juli 2024 | 10:21

Krakatau Steel Terancam Kolaps, Erick Thohir Dituntut Tanggung Jawab

Minggu, 07 Juli 2024 | 15:56

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Pengusaha Tambang Haji Romo Diancam Dijemput Paksa KPK

Minggu, 14 Juli 2024 | 17:02

Otoriter Dilarang Pimpin Perguruan Tinggi

Minggu, 07 Juli 2024 | 12:05

KPK Perlu Selidiki Program KKP Ekspor BBL Berkedok Budidaya

Selasa, 09 Juli 2024 | 18:28

UPDATE

Panji Gumilang Resmi Bebas Hari Ini

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:59

Total 160 Jurnalis Tewas di Perang Gaza

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:54

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Merasa Rugi, Trump Minta Taiwan Bayar Bantuan Militer AS

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:42

Walikota Semarang Mbak Ita dan Suaminya Dicegah KPK Agar Tidak Pergi ke LN

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:38

Dinilai Cocok Dampingi Airin, Arief Wismansyah Justru Pingin jadi Gubernur

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:36

Mantan Ketua Gerindra Malut Muhaimin Syarif Nyuap AGK Rp7 M

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:19

Antivirus Kaspersky Mulai Hentikan Penjualan di AS

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:16

Anak Netanyahu Berani Sebut Qatar Negara Sponsor Teroris

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:14

Direktur HUPI: Etnis Uighur Dipaksa Ikut Kelas Komunis Setiap Malam

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:08

Selengkapnya