Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Bursa Asia Menguat Jumat Pagi, Nikkei 225 Jepang Lanjutkan Rekor

JUMAT, 05 JULI 2024 | 09:12 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Pasar Asia-Pasifik sebagian besar menguat, melanjutkan tren kenaikan indeks pada sesi penutupan bursa saham utama Eropa, meski pasar relatif sepi karena libur Hari Kemerdekaan di AS.

Indeks acuan utama Jepang terlihat mencapai titik tertinggi di Jumat pagi (5/7), setelah mencapai rekor puncak pada sesi sebelumnya.

Nikkei 225 Jepang melanjutkan rekornya, naik 0,46 persen di awal perdagangan. Topix yang berbasis luas juga memperpanjang kenaikannya dan naik 0,06 persen ke rekor tertinggi baru.

Di sisi lain, FTSE Straits Times melemah 0,11 persen ke 3.436,18 dan FTSE Malay turun 0,12 persen menjadi 1.614,75.

Belanja rumah tangga Jepang pada Mei secara tak terduga turun 1,8 persen secara riil dibandingkan periode yang sama tahun lalu, berlawanan dengan ekspektasi kenaikan sebesar 0,1 persen.

Data pengeluaran rumah tangga adalah metrik utama bagi Bank of Japan untuk menilai tujuannya dalam mewujudkan siklus baik kenaikan upah dan harga.

Pengeluaran rata-rata per rumah tangga pada bulan Mei adalah 290,328 yen, sedangkan pendapatan bulanan rata-rata mencapai 500,231 yen, naik 6,4 persen secara nominal dan 3 persen lebih tinggi secara riil dari tahun sebelumnya.

Investor juga akan menilai angka penjualan ritel di Singapura hari ini. Kospi Korea Selatan naik 0,45 persen, dan saham berkapitalisasi kecil Kosdaq naik 0,25 persen.

S&P/ASX 200 Australia merosot 0,14 persen. Indeks Hang Seng Hong Kong berjangka berada di 18,004, lebih rendah dari penutupan terakhir HSI di 18,028.28.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya