Berita

Dharma Wanita PAM Jaya melaksanakan khitanan massal/Ist

Nusantara

Peserta Khitanan Massal Dharma Wanita PAM Jaya Membeludak

RABU, 03 JULI 2024 | 16:12 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Menyemarakkan HUT ke-497 Kota Jakarta, PAM Jaya melalui Dharma Wanita PAM Jaya melaksanakan khitan massal di lokasi terakhir di RPTRA Taman Guntur, Jakarta Pusat. Acara ini sekaligus penutupan kegiatan khitan massal.

PAM Jaya menargetkan 497 anak peserta khitan massal. Namun target tersebut melebihi hingga 521 anak. Rinciannya Jakarta Barat 151 anak, Jakarta Utara 95 anak, Jakarta Selatan 98 anak, Kepulauan Seribu 20 anak, dan Jakarta Pusat 157 anak terkonfirmasi.

"Ini menunjukkan keberhasilan program CSR PAM Jaya dalam mencapai dan melebihi target yang telah ditetapkan," kata Direktur Utama PAM Jaya Arief Nasrudin dalam keterangannya, Rabu (3/7).

Menurut Arief, jumlah peserta khitan massal tahun ini naik 300 persen dibanding tahun 2023 lalu, dimana tercatat ada 155 anak.

Selain khitan massal, PAM Jaya juga menjalankan program percepatan penurunan stunting. Pada tahun 2023, program ini berhasil menjangkau 409 balita di 39 kelurahan.

Sedangkan pada 2024, targetnya meningkat signifikan, dengan upaya untuk membantu 1.000 balita di 58 kelurahan.

Program ini menunjukkan komitmen PAM Jaya dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan anak-anak di wilayahnya.

Sebagai informasi, PAM Jaya menargetkan untuk mencapai 100 persen pelayanan pada tahun 2030. Untuk itu PAM Jaya membuka program Gratis Sambungan Baru khusus hari ini di RPTRA Taman Guntur.

Warga bisa mendaftar untuk sambungan baru secara gratis dan mendapatkan minyak goreng ukuran 1 liter, yang tersedia hingga selesainya kegiatan khitanan massal.



Populer

Mahfud MD: Jangan Lempar Batu ke Unair, Tapi Sembunyi Tangan

Minggu, 07 Juli 2024 | 10:21

Diduga Tak Laporkan Rumah Mewah dan Kendaraan ke LHPKN, Radiapoh Sinaga Dilaporkan ke KPK

Jumat, 05 Juli 2024 | 22:35

Krakatau Steel Terancam Kolaps, Erick Thohir Dituntut Tanggung Jawab

Minggu, 07 Juli 2024 | 15:56

Otoriter Dilarang Pimpin Perguruan Tinggi

Minggu, 07 Juli 2024 | 12:05

Apindo: Wajar Ada Restrukturisasi TikTok-Tokopedia Pascamerger

Kamis, 04 Juli 2024 | 03:59

Wacana Bey Machmudin Rombak Komisaris BUMD Didukung Dewan

Minggu, 30 Juni 2024 | 13:24

Pemilu Iran di Jakarta

Jumat, 28 Juni 2024 | 14:24

UPDATE

Pegi Berterima Kasih kepada Netizen hingga Presiden Jokowi

Selasa, 09 Juli 2024 | 00:05

Bank DKI Subsidi 1.000 Paket Sembako Murah

Senin, 08 Juli 2024 | 23:43

Bareskrim Bongkar Kasus Judi dan Pornografi Online

Senin, 08 Juli 2024 | 23:14

Golkar DKI Pede Zaki-Kaesang Mampu Kalahkan Anies-Sohibul

Senin, 08 Juli 2024 | 23:02

Senyum Lebar Sembari Menggenggam Tasbih, Pegi Setiawan Melangkah Keluar Dari Penjara

Senin, 08 Juli 2024 | 22:47

Sentil PKS, Kaesang: Pemenang Pemilu di Jakarta, Lebih Elok Usung Gubernur

Senin, 08 Juli 2024 | 22:45

Kejagung Sita Lima Aset Tanah dan Bangunan Milik Harvey Moeis

Senin, 08 Juli 2024 | 22:41

Habib Aboe Klaim Hubungannya dengan Kaesang Baik-baik Saja

Senin, 08 Juli 2024 | 22:34

PKS Usul Kursi Pimpinan DPR Diisi Seluruh Perwakilan Parpol

Senin, 08 Juli 2024 | 22:29

Keseriusan KPU Medan Gelar Pilkada Patut Dipertanyakan

Senin, 08 Juli 2024 | 22:00

Selengkapnya