Berita

Bakal Calon Gubernur Sumsel Mawardi Yahya/RMOLSumsel

Politik

Viral Video Bakal Cagub Sumsel Mawardi Pingsan di Panggung Hajatan

SENIN, 01 JULI 2024 | 10:30 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Melalui media sosial, viral video mantan Wakil Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) yang juga bakal calon Gubernur Sumsel Mawardi Yahya pingsan dalam sebuah acara resepsi pernikahan.

Peristiwa tersebut terjadi di Desa Meranjat, Kecamatan Indralaya Selatan, Kabupaten Ogan Ilir.

Dalam video berdurasi 1 menit 50 detik yang beredar pada Minggu (30/6), tampak suasana panik di bagian depan panggung resepsi. Pasalnya Mawardi Yahya tumbang.


Dalam rekaman tersebut, seorang wanita terdengar berteriak. "Nah itu digendong sudah, nah kacau ini. Ya Allah pak semoga sehat pak. Minggir uy enjuk (kasih) jalan," sambil merekam kejadian dengan ponselnya.

Mawardi yang akrab dipanggil Wak Uban, terlihat dibopong oleh beberapa orang keluar dari panggung resepsi.

Namun pada malam harinya Mawardi Yahya tampil segar bugar di hadapan sejumlah wartawan.

"Tadi siang memang agak kliyengan pas kondangan. Mungkin udara juga sangat panas," kata Mawardi yang turut didampingi oleh anaknya Noviandi, mantan Bupati Ogan Ilir.

“Pas dibopong turun panggung pengantin, saya dibawa masuk ke dalam mobil yang cukup adem. Dan saat itu juga saya fit lagi. Tapi memang saya tetap berkonsultasi dengan dokter dan penasihat spiritual. Secara medis dinyatakan sehat,” kata Mawardi.

Mawardi menegaskan bersama RA Anita Noeringhati siap bertempur secara fisik dan mental pada Pilkada Sumsel 27 November 2024.

Hanya saja saat ini dibutuhkan pengaturan manajemen waktu untuk istirahat. Kemudian konsumsi makan-makan yang sehat.

Mawardi mengaku sejak Sabtu (29/6) jadwal yang dijalankan sangat padat. Pada pagi hari, ia datang ke Mesuji dengan kondisi cuaca yang terik dan telat makan.

"Kemudian lanjut ke acara berikutnya dan sampai Palembang pukul 17.30 WIB. Lanjut pukul 19.00 WIB ke golf dan masih ada jadwal lainnya, total kurang lebih ada 10 agenda," kata Mawardi dikutip dari Kantor Berita RMOLSumsel.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

UPDATE

Waspada Pemutihan Lahan Sawit Ilegal Secara Massal!

Rabu, 21 Januari 2026 | 07:48

Pertemuan Eggi-Damai Lubis dengan Jokowi Disebut Diplomasi Tingkat Tinggi

Rabu, 21 Januari 2026 | 07:23

Sudewo Juga Tersangka Suap Jalur Kereta Api, Kasus Pemerasan Jadi Pintu Masuk

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:52

Damai Lubis Merasa Serba Salah Usai Bertemu Jokowi dan Terima SP3

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:52

Putusan MK 234 Koreksi Sikap Polri dan Pemerintah soal Polisi Isi Jabatan Sipil

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:48

Khofifah: Jawa Timur Siap jadi Lumbung Talenta Digital Nasional

Rabu, 21 Januari 2026 | 06:25

The Game Changer Kedua

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:59

Persiden Cabut Izin 28 Perusahaan, Kinerja Kemenhut Harus Tetap Dievaluasi

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:45

Evakuasi Korban Pesawat Jatuh

Rabu, 21 Januari 2026 | 05:20

Pemerintah Diminta Perbaiki Jalan Rusak di Akses Vital Logistik

Rabu, 21 Januari 2026 | 04:59

Selengkapnya