Berita

Belanda pernah mengalahkan Austria dengan skor 2-0 pada Piala Eropa 2020/Net

Sepak Bola

PIALA EROPA 2024

Preview Belanda vs Austria: Motivasi 36 Tahun

SELASA, 25 JUNI 2024 | 17:06 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Laga hidup mati akan tersaji di Olympiastadion, Berlin, pada Selasa malam (25/6) pukul 23.00 WIB. Baik Belanda maupun Austria sama-sama membutuhkan poin untuk bisa mengunci tiket ke babak 16 besar Piala Eropa 2024.

Bedanya, Belanda hanya butuh tambahan 1 poin untuk bisa mengamankan slot mereka di babak knock out. Sementara, Austria wajib menang kalau tak mau pulang lebih cepat dari Piala Eropa 2024.

Dengan kondisi tersebut, Belanda bisa lebih tenang dalam menghadapi Austria. Selama gawang mereka tak kebobolan, peluang ke 16 Besar bisa terjaga.

Terlebih lagi, Belanda punya catatan pertemuan yang lebih meyakinkan saat bersua Austria. Salah satunya adalah saat menang 2-0 di fase grup Piala Eropa 2020.

Selain itu, 25 Juni akan selalu dikenang oleh seluruh rakyat Belanda. Di mana pada 25 Juni 1988, De Oranje menahbiskan diri sebagai yang terbaik di sepak bola Eropa. Memori emas 36 tahun lalu itu diyakini akan jadi tambahan motivasi bagi Virgil van Dijk dan kolega untuk meraih tiket ke babak 16 Besar.

"Kami paham laga melawan Austria akan sangat sulit dengan berbagai alasan. Kami harus menganalisis pertandingan dan mencari di mana kami bisa 'melukai' mereka. Itu yang jadi fokus kami," kata kapten De Oranje, Virgil van Dijk, dikutip laman resmi UEFA, Selasa (25/6).

Sudah sewajarnya Belanda tidak memandang remeh Austria. Kemenangan meyakinkan yang diraih Austria atas Polandia jadi bukti bahwa skuad asuhan Ralf Rangnick itu punya potensi merepotkan Belanda.

Data menunjukkan, Austria hanya 2 kali kalah dalam 18 pertandingan terakhir mereka. Dua kekalahan itu didapat saat menghadapi Prancis dan Belgia yang notabene adalah dua tim papan atas Eropa saat ini.

"Kami ingin menang (melawan Belanda)," ucap gelandang Austria, Marcel Sabitzer. "Kami tahu, kami akan berhadapan dengan lawan berat. Mereka (Belanda) akan bermain dari lini belakang, jadi kami harus melakukan press tinggi. Jika kami bisa tampil seperti itu, saya yakin kami bisa menang."

Prediksi Line-up:

Belanda: Verbruggen; Dumfries, De Vrij, Van Dijk, Aké; Schouten, Simons, Reijnders; Frimpong, Depay, Gakpo

Austria: Pentz; Posch, Danso, Lienhart, Mwene; Seiwald, Laimer; Wimmer, Baumgartner, Sabitzer; Gregoritsch.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Karyawan Umbar Kesombongan Ejek Pasien BPJS, PT Timah Minta Maaf

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:37

Sugiat Santoso Apresiasi Sikap Tegas Menteri Imipas Pecat Pelaku Pungli WN China

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:30

KPK Pastikan Tidak Ada Benturan dengan Kortastipikor Polri dalam Penanganan Korupsi LPEI

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:27

Tabung Gas 3 Kg Langka, DPR Kehilangan Suara?

Minggu, 02 Februari 2025 | 15:10

Ken Martin Terpilih Jadi Ketum Partai Demokrat, Siap Lawan Trump

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:46

Bukan Main, Indonesia Punya Dua Ibukota Langganan Banjir

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:45

Larangan LPG di Pengecer Kebijakan Sangat Tidak Populis

Minggu, 02 Februari 2025 | 14:19

Smart City IKN Selesai di Laptop Mulyono

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:59

Salah Memutus Status Lahan Berisiko Besar Buat Rakyat

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:45

Hamas Sebut Rencana Relokasi Trump Absurd dan Tidak Penting

Minggu, 02 Februari 2025 | 13:26

Selengkapnya