Berita

Dalai Lama tiba di hotel Park Hyatt saat para pendukung menyambutnya, di New York, pada Minggu, 23 Juni 2024/Net

Dunia

Dalai Lama Jalani Perawatan Medis di Amerika Serikat

SENIN, 24 JUNI 2024 | 11:08 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pemimpin spiritual Tibet Dalai Lama telah tiba di New York Amerika Serikat untuk menjalani perawatan medis pada Minggu (23/6).

Kantornya di kota perbukitan Dharamsala di India, mengatakan dalai lama mengalami masalah kesehatan, khususnya di bagian lutut. Tetapi belum ada informasi lebih lanjut mengenai penyakit apa yang diidap pemimpin Tibet tersebut.

Kedatangan Dalai Lama di Amerika disambut dengan hangat oleh ribuan pengikutnya. Banyak dari mereka yang menggunakan  pakaian tradisional Tibet, menunggu di luar hotel Dalai Lama di Manhattan dalam cuaca panas terik dengan harapan dapat melihat sekilas pria tersebut.

"Saat kami melihatnya, rasanya sangat kuat. Dan semua orang, sepertinya, emosional karena dia, seperti, pemimpin kami," kata Tenzin Pasang (18 tahun), pengikut Dalai Lama kelahiran AS, seperti dimuat AFP.

Pekan lalu sekelompok anggota parlemen senior AS termasuk mantan Ketua DPR Nancy Pelosi bertemu dengan Dalai Lama dan pemerintah Tibet di pengasingan di Dharamsala, yang memicu kecaman keras dari China.

Kunjungan tersebut menyusul pengesahan rancangan undang-undang oleh Kongres AS yang berupaya mendorong Beijing untuk mengadakan pembicaraan dengan para pemimpin Tibet yang dibekukan sejak tahun 2010.

Banyak warga Tibet di pengasingan khawatir Beijing akan menunjuk penerus pengganti Dalai Lama, sehingga memperkuat kendali atas wilayah tempat mereka mengerahkan pasukan pada tahun 1950.

Dalai Lama baru berusia 23 tahun ketika ia melarikan diri dari ibu kota Tibet, Lhasa ke India setelah tentara China menghancurkan pemberontakan melawan pasukan Beijing.

Ia mengundurkan diri sebagai pemimpin politik rakyat pada tahun 2011, menyerahkan kekuasaan sekuler kepada pemerintahan yang dipilih secara demokratis oleh sekitar 130.000 warga Tibet di seluruh dunia.

Populer

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Wali Kota Semarang Gratiskan Biaya di 41 SMP Swasta

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:46

UPDATE

Iran Ancam Bombardir Israel jika Nekat Serang Lebanon

Minggu, 30 Juni 2024 | 16:04

Kominfo Tak Berdaya, Indonesia dalam Bahaya

Minggu, 30 Juni 2024 | 15:54

Banyak Warga Ngeluh ke DPRD DKI soal PPDB

Minggu, 30 Juni 2024 | 15:28

Persis: Daya Rusak Judi Sama dengan Narkoba

Minggu, 30 Juni 2024 | 15:09

Aliran Modal Asing Rp19 T Banjiri Indonesia di Akhir Juni

Minggu, 30 Juni 2024 | 15:06

Acara Desak Anies Dilanjutkan Jelang Pilkada Jakarta

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:34

Pemilihan Karang Taruna Jaktim Dituduh Cacat Organisasi, Ini Klarifikasinya

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:27

HNW: Sanksi Berat Legislator Terlibat Judol!

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:11

Sri Mulyani Kasih Sinyal Tak Jabat Menkeu Era Prabowo

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:07

The Secret of Diamond: Muslimah Bersinar Layaknya Berlian

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:05

Selengkapnya