Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Kemenhub Siapkan Kapal Pinisi untuk Wisata ke IKN, Ini Rutenya

SENIN, 24 JUNI 2024 | 08:41 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Rencana pelayaran kapal Pinisi untuk wisata menuju Ibu kota Nusantara (IKN) disambut baik oleh Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi.

Menurutnya, hal itu sangat penting untuk memperkenalkan IKN kepada masyarakat luas.

"Terlebih lagi potensi wisata di perairan Balikpapan sangat menarik untuk dinikmati," kata Menhub saat kunjungan kerja ke Balikpapan, dikutip Senin (24/6).

Menhub juga meninjau Pelabuhan Punggur, Pelabuhan ITCI, dan Pusat Suaka Orangutan yang rencananya akan menjadi rute pelayaran kapal pinisi untuk kepentingan wisata di wilayah Balikpapan, khususnya untuk menuju kawasan IKN.

Kemenhub melalui Direktorat Jenderal Perhubungan Laut telah menetapkan dua rute layanan kapal pinisi yakni dari Pelabuhan Semayang-Jembatan Pulau Balang (passing)-Dermaga PT ITCI KU (memutar)-Pelabuhan Semayang. Kemudian, mereka juga membuat rute lain yakni Dermaga PT ITCI KU–Jembatan Pulau Balang (passing) – Pelabuhan Semayang (memutar)–Dermaga PT ITCI KU.

Total waktu pelayaran diperkirakan 3 jam 30 menit.

“Selama perjalanan para wisatawan dapat menikmati beragam pengalaman menarik. Mulai dari wisata kuliner, mengunjungi gedung serbaguna dan jembatan Pulau Balang yang estetik, hutan bakau hingga penangkaran orangutan,” ujar Budi.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Mentan Sudah Buat Blue Print Ketahanan Pangan era Prabowo

Sabtu, 28 September 2024 | 16:04

Tim Ekonomi Prabowo Harus Punya Orientasi Kemajuan

Sabtu, 28 September 2024 | 15:44

Rusuh, Diskusi Kebangsaan Din Syamsudin Dkk Diobrak-Abrik Preman

Sabtu, 28 September 2024 | 15:29

Ribuan Calon Buyer dari 107 Negara Bakal Hadiri Trade Expo Indonesia 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 14:57

Pengurus IKA Unpad Jakarta Dilantik, Ini Susunannya

Sabtu, 28 September 2024 | 14:39

Indonesia dan China Perkuat Kerja Sama Hilirisasi Industri dan Smelter

Sabtu, 28 September 2024 | 14:23

Trailer Ballerina Dirilis, Siap Ulang Sukses John Wick

Sabtu, 28 September 2024 | 14:00

Arinal Tidak Pakai Atribut PDIP di Rakerdasus DPD Lampung

Sabtu, 28 September 2024 | 13:51

OJK Terapkan Konsep Fair Trade untuk Industri Perbankan yang Adil dan Berkelanjutan

Sabtu, 28 September 2024 | 13:28

PSMTI Janji Kawal Visi Ketahanan Pangan Prabowo-Gibran

Sabtu, 28 September 2024 | 13:23

Selengkapnya