Berita

Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra/RMOL

Politik

Bos Garuda Dukung Rencana Luhut Bikin Avtur dari Jelantah

KAMIS, 20 JUNI 2024 | 16:58 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Rencana Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menyulap minyak jelantah menjadi bahan bakar pesawat (avtur) mendapat dukungan dari Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra.

Dia menilai pengembangan industri sustainable aviation fuel (SAF) merupakan keniscayaan. Hal itu sejalan dengan komitmen keberlanjutan yang digaungkan dunia.

"Iya, kita support. Memang SAF itu harus," kata Irfan, usai menjadi narasumber forum diskusi Asosiasi Pengguna Jasa Penerbangan Indonesia (Apjapi) di Binakarna Auditorium, Hotel Bidakara, Jakarta Selatan, Kamis (20/6).

Irfan lalu mendorong agar wacana itu cepat direalisasi. Dia mendukung pengembangan avtur rendah emisi atau ramah lingkungan.

"Tinggal dicampur apa? Yang kemarin kita tes dicampur sawit ya. Ini ada beberapa teknologi yang lain, beberapa pendekatan yang lain," katanya.

Luhut menargetkan dasar hukum mengenai pengembangan industri SAF bisa diluncurkan pada September 2024. Di sisi lain, Indonesia memiliki potensi pasokan 1 juta liter minyak jelantah setiap tahun, dan 95 persennya diekspor ke beberapa negara.

Data International Air Transport Association (IATA) memproyeksikan Indonesia menjadi pasar aviasi terbesar keempat di dunia dalam beberapa dekade ke depan, dengan asumsi kebutuhan bahan bakar mencapai 7.500 ton liter hingga 2030.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya