Berita

Ilustrasi/Net

Bisnis

Tidak Perlu Repot, Isi ShopeePay Dengan Mudah di Mandiri

RABU, 19 JUNI 2024 | 16:57 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Sebagai dompet elektronik yang banyak digunakan, mengisi saldo ShopeePay bisa dilakukan masyarakat dengan mudah. Salah satunya top up saldo Shopeepay bisa dilakukan dari ATM hingga Livin' by Mandiri.

ShopeePay saat ini telah menjadi dompet elektronik atau e-wallet yang digunakan untuk pembayaran untuk merchant offline. Selain itu ada layanan pembayaran belanja online, tagihan, hingga transfer ke sesama pengguna ShopeePay.

Pengguna ShopeePay bisa menambahkan saldo dari e-wallet melalui berbagai bank termasuk, Bank Mandiri. Bagi nasabah Bank Mandiri tentu wajib cek cara top up saldo ShopeePay melalui Bank Mandiri dari ATM hingga Internet Banking.

Sebelum isi saldo saldo ShopeePay di ATM, pastikan catat nomor virtual account ShopeePay dengan format (893 + nomor HP).

Contoh dari format virtual account ShopeePay sebagai berikut 893+081234567890.

Nominal minimum isi saldo ShopeePay melalui Bank Mandiri sebesar Rp 10.000 dengan biaya admin Rp 1.000 per transaksi. Sebagai informasi, limit transfer Bank Mandiri ke Shopeepay yang sudah Upgrade adalah Rp 20.000.000.

Jika ingin mentransfer uang dari rekening Bank Mandiri ke ShopeePay, Anda dapat melakukannya melalui fitur transfer bank yang tersedia di aplikasi ShopeePay.

Intip panduan untuk cara transfer Bank Mandiri ke Shopeepay melalui ATM sampai Livin by Mandiri.

1. Top up Shopeepay? melalui ATM

Nah, nasabah bisa ikuti cara transfer Bank Mandiri ke Shopeepay melalui ATM.

-Masukkan kartu ATM Mandiri di mesin.
-Pilih Bahasa.
-Masukkan PIN ATM Mandiri.
-Plih Bayar/Beli.
-Pilih Lainnya.
-Klik Lainnya.
-Klik Multipayment.
-Masukkan 89308 di kode perusahaan.
-Isi nomor virtual account ShopeePay.
-Masukan nominal top up ShopeePay.
-Tekan angka 1.
-Klik Ya jika informasi sudah benar.
-Tunggu transaksi top up ShopeePay lewat Mandiri selesai.
-Simpan bukti transaksi top up ShopeePay.

2. Top Up Shopeepay lewat Mandiri Internet Banking

Kemudian, untuk transfer saldo dari Bank Mandiri ke Shopeepay lewat Internet banking dapat ikuti panduan ini.

-Buka https://ibank.bankmandiri.co.id/retail3/ pada browser.
-Login ke akun Mandiri.
-Pilih Bayar.
-Klik Multi Payment.
-Klik Rekening Anda.
-Pilih Penyedia Jasa ShopeePay.
-Masukkan nomor virtual account bank Mandiri ShopeePay.
-Masukkan jumlah top up ShopeePay.
-Klik kolom Tagihan.
-Masukkan PIN Token.
-Klik Kirim.
-Simpan bukti transaksi top up ShopeePay.

3. Top up saldo Shopeepay melalui Livin' by Mandiri

Terakhir, nasabah dapat menerapkan transfer dari Bank Mandiri ke akun Shopeepay layanan mobile banking.

-Buka aplikasi Livin' by Mandiri.
-Login ke Livin by Mandiri.
-Klik Bayar.
-Klik Multipayment.
-Klik kolom penyedia jasa.
-Klik ShopeePay.
-Klik kolom nomor Virtual Account.
-Masukkan nomor virtual account ShopeePay lewat Mandiri.
-Klik Konfirmasi.
-Klik nominal dan isi jumlah top up ShopeePay di Mandiri.
-Periksa informasi top up ShopeePay.
-Masukkan PIN Mandiri.
-Tunggu OK.
-Simpan bukti transaksi top up ShopeePay.

Pastikan Anda mengisi nomor rekening dan jumlah transfer dengan benar agar transaksi dapat berhasil.

Itulah penjelasan terkait top up saldo dari nasabah Bank Mandiri ke Shopeepay dengan berbagai layanan nasabah.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya