Berita

Dari kiri ke kanan; Laksda TNI Retiono Kunto, Laksdya Dadi hartanto dan Brigjen TNI Taufik Budi Santoso/Ist

Pertahanan

Brigjen Taufik Budi Santoso Resmi Jabat Komandan PMPP

SELASA, 04 JUNI 2024 | 00:37 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Jabatan Komandan Pusat Misi Pemelihara Perdamaian (PMPP) TNI resmi diserahterimakan dari Laksda TNI Retiono Kunto kepada Brigjen TNI Taufik Budi Santoso, bertempat di PMPP TNI Sentul Kabupaten Bogor, Jawa Barat pada Senin (3/6).

Pelaksanaan sertijab dipimpin Inspektur Jenderal (Irjen) TNI Laksdya TNI Dadi Hartanto sesuai Keputusan Panglima TNI Nomor: Kep 570/V/2024, tentang pemberhentian dan pengangkatan jabatan dalam lingkungan TNI.

Amanat Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, yang dibacakan Irjen TNI dikatakan, bahwa PMPP TNI merupakan perpanjangan tangan Panglima TNI dalam mengemban tugas misi pemeliharaan perdamaian dunia.

“Ini mengambil peran yang signifikan guna mendukung kebijakan politik luar negeri pemerintah RI berkaitan tugas pokok TNI dalam menjaga perdamaian dunia di bawah PBB,” ujar Panglima TNI.

Kepada Laksda TNI Retiono Kunto dan istri, Panglima TNI mengucapkan terima kasih dan penghargaan atas pengabdian selama melaksanakan tugas yang penuh dedikasi dan loyalitas, profesional dan militan serta ikut membina istri prajurit yang tergabung dalam IKKT Pragati Wira Anggini.

Selanjutnya kepada Brigjen TNI Taufik Budi Santoso dan istri, Panglima TNI mengucapkan selamat melaksanakan tugas semoga sukses dalam mengemban amanah jabatan ini.

"Saya yakin dedikasi dan loyalitas profesionalisme dan militansi Jenderal sesuai peran tugas pokok serta fungsi organisasi tidak pernah pudar," pungkasnya.

Populer

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Machmudin akan Serius Tangani Judi Online di Jabar yang Tembus Rp3,8 T

Rabu, 26 Juni 2024 | 18:20

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

Wali Kota Semarang Gratiskan Biaya di 41 SMP Swasta

Minggu, 23 Juni 2024 | 00:46

UPDATE

Iran Ancam Bombardir Israel jika Nekat Serang Lebanon

Minggu, 30 Juni 2024 | 16:04

Kominfo Tak Berdaya, Indonesia dalam Bahaya

Minggu, 30 Juni 2024 | 15:54

Banyak Warga Ngeluh ke DPRD DKI soal PPDB

Minggu, 30 Juni 2024 | 15:28

Persis: Daya Rusak Judi Sama dengan Narkoba

Minggu, 30 Juni 2024 | 15:09

Aliran Modal Asing Rp19 T Banjiri Indonesia di Akhir Juni

Minggu, 30 Juni 2024 | 15:06

Acara Desak Anies Dilanjutkan Jelang Pilkada Jakarta

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:34

Pemilihan Karang Taruna Jaktim Dituduh Cacat Organisasi, Ini Klarifikasinya

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:27

HNW: Sanksi Berat Legislator Terlibat Judol!

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:11

Sri Mulyani Kasih Sinyal Tak Jabat Menkeu Era Prabowo

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:07

The Secret of Diamond: Muslimah Bersinar Layaknya Berlian

Minggu, 30 Juni 2024 | 14:05

Selengkapnya