Berita

Bobby Nasution/RMOL

Politik

Rampai Nusantara Kota Medan Dukung Bobby Maju Pilgub

SABTU, 01 JUNI 2024 | 06:55 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Niatan Bobby Nasution untuk maju sebagai calon gubernur Sumatera Utara (Sumut) pada pilkada nanti mendapat dukungan dari masyarakat Kota Medan.

Warga Medan merasa bangga walikotanya bakal menjadi kontestan dalam Pemilihan Gubernur Sumut (Pilgubsu) 2024.

"Bobby Nasution  bakal menjadi walikota Medan pertama yang berani tampil di kontestasi Pilgubsu pasca Reformasi, dan ini kebanggaan kami warga medan," jelas Ketua Rampai Nusantara Kota Medan, Fajar Aritonang dalam keterangannya kepada media, Sabtu (1/6).
 
Menurut dia, Bobby ketika kelak menjadi Gubernur Sumut akan memiliki peran penting dalam membangun masyarakat.

"Sejak adanya otonomi daerah pasca Reformasi, dua fungsi dasar yang melekat pada gubernur di antaranya fungsi desentralisasi, gubernur memiliki wewenang sebagai kepala daerah otonom dengan menjalankan  urusan rumah tangga dengan anggaran daerah yang dimiliki. Kedua fungsi dekonsentrasi, ini berkaitan dimana gubernur perpanjangan tangan dari pemerintah pusat  yang memiliki kewenangan absolut  maupun umum  untuk menjalankan pemerintahan nya dari APBN," jelas Fajar.

Dia berharap orang nomor satu di Sumut nantinya merupakan sosok yang mampu merangkul beragam kelompok masyarakat yang ada di wilayah tersebut.

"Harapan saat ini pemimpin yang nantinya memimpin Sumut adalah figur yang kuat dan dekat dengan masyarakat serta pemimpin yang mampu merangkul rakyatnya untuk menjawab apa yang diinginkan rakyat bukan maunya penguasa, kami pengurus Rampai Nusantara Kota Medan melihat figur itu ada pada diri Bobby Nasution," ungkapnya.

Fajar juga akan mendorong nama Bobby Nasution mendapatkan dukungan dari Rampai Nusantara Sumut dan nasional.

"Rampai Nusantara Kota Medan akan menyampaikan pandangan ini kepada RN  Sumatera Utara dan pengurus pusat untuk bisa bersinergi dengan seluruh pengurus kabupaten/kota  di Sumut agar bergerak secara simultan untuk memenangkan Bobby demi kemajuan Sumatera Utara," pungkasnya.

Hal senada juga disampaikan Ketua Dewan Eksekutif Wilayah Rampai Nusantara Provinsi Sumut Ridwan Ali Ibrahim. Menurutnya sosok Walikota Medan Bobby Nasution diyakini mampu membawa Sumut ke arah yang lebih baik lagi.

"Harapan kami Rampai Nusantara sebagai salah satu organisasi yang besar dapat berjuang bersama Bobby Afif Nasution dalam mewujudkan cita cita dan keinginan masyarakat Sumut yang maju, intelektual dan bersahaja dalam pluralisme," ujar Ridwan.

Saat ini, Bobby yang sudah mendaftar di Partai Gerindra untuk mendapatkan tiket nyagub tengah diduetkan dengan tokoh pers Teguh Santosa sebagai pendampingnya. Teguh telah mendapat penugasan dari Partai Demokrat untuk bertarung di Sumut yang merupakan tanah kelahirannya.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

Pagar Suci Bekali Robinsar-Fajar Senjata Kujang

Senin, 04 November 2024 | 18:05

Menunggu Langkah Polri Periksa Budi Arie Usut Bandar Judol

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Hajj Run 2024 Strategi Tingkatkan Literasi Haji pada Masyarakat

Senin, 04 November 2024 | 17:42

Muzani soal Pertemuan Prabowo-Jokowi di Solo: Hanya Silaturahmi Biasa

Senin, 04 November 2024 | 17:29

Undang Stakeholder, Baleg DPR Susun Prolegnas 2025-2029

Senin, 04 November 2024 | 17:21

Menhut Gandeng Polri Berantas Pembalakan Liar

Senin, 04 November 2024 | 17:15

Putri Zulkifli Hasan Siap Kawal Target Swasembada Energi

Senin, 04 November 2024 | 17:08

Penetapan Tersangka Tom Lembong Terlalu Dipaksakan

Senin, 04 November 2024 | 16:50

BNI dan BSD Jalin Kerja Sama Pembiayaan Supply Chain

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Latihan Militer Perdana Indonesia-Rusia Latma ORRUDA 24 Resmi Dimulai

Senin, 04 November 2024 | 16:46

Selengkapnya