Berita

Pengusaha properti asal Uni Emirat Arab (UEA), Mohamed Ali Rashed Alabbar saat diterima oleh Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di kantor Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Senin (27/5)./Ist

Politik

Bicara Isu Pembangunan, Pengusaha Arab Bertemu Prabowo dan Erick Thohir

SENIN, 27 MEI 2024 | 20:45 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pendiri Emaar Properties, pengusaha properti asal Uni Emirat Arab (UEA) sekaligus pemilik gedung tertinggi di dunia Burj Khalifa, Mohamed Ali Rashed Alabbar antusias dengan potensi pertumbuhan dan pembangunan Indonesia.

Hal itu dipastikan usai Alabbar bertemu dengan Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto dan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir di kantor Kementerian Pertahanan RI, Jakarta, Senin (27/5).

“Beliau menyampaikan keinginan yang sangat besar untuk membangun pariwisata kita dan yakin bahwa pariwisata kita bisa meningkat luar biasa,” tutur Prabowo. 

Lanjut Prabowo, salah satu hal yang menjadi sorotan Alabbar dari sektor pariwisata Indonesia yang diyakini bisa meningkat mencapai 200-300 persen.

Dimana dari sektor pariwisata, sangat potensial dan baik untuk pertumbuhan ekonomi, serta menciptakan lapangan kerja.

“Daerah kita sangat luas, kita bisa membuka wilayah-wilayah baru untuk mempercepat pertumbuhan dan meningkatkan kesejahteraan rakyat kita. Saya kira itu penting,” kata Prabowo.

Terakhir, ada hal menarik yang disampaikan Alabbar terkait ciri khas bangsa Indonesia, yang dikenal dengan budaya ramah dan sopan santun.

“Budaya kita, adab kita, adalah sangat menghormati tamu dan siapapun yang kita jumpai, dan sopan santun kita luar biasa,” ungkap Prabowo.

Sebelum bertemu Prabowo, Erick dan Alabbar sempat berkunjung ke Ibu Kota Nusantara (IKN) di Kalimantan Timur dan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sanur, Bali.


Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya