Berita

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong/Ist

Sepak Bola

Dua Pemain Naturalisasi Terancam Tak Perkuat Timnas saat Lawan Irak

SENIN, 27 MEI 2024 | 07:58 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Shin Tae-yong dikabarkan mendapat tambahan amunisi baru untuk lini serang Timnas Indonesia di laga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dua amunisi itu adalah pemain asal Belanda, Jens Raven dan Calvin Verdonk, yang diajukan untuk dinaturalisasi.

Ketua PSSI Erick Thohir konon sudah lama membidik Jens Raven dan Calvin Verdonk untuk bergabung dengan Timnas Indonesia.


Jens Raven dan Calvin Verdonk memiliki fisik kuat, tubuh tinggi, dan diharapkan mampu memperkuat Timnas Indonesia.

Penggemar sepak bola Indonesia dipastikan akan sangat menikmati hebatnya dua pemain asal Belanda itu di lapangan.

Sayangnya, muncul kabar kurang bagus terkait proses naturalisasi Calvin Verdonk maupun Jens Raven. Keduanya terancam tak bisa membela Timnas Indonesia di laga kontra Irak.

Dikutip dari Kantor Berita RMOLJatim, Senin (27/5), hingga Minggu (26/5), belum ada jadwal sidang Komisi X dan III DPR membahas naturalisasi Calvin maupun Jens, sebagaimana dikutip dari laman resmi DPR.

Jika tak kunjung dinaturalisasi, mereka tak bakal bisa didaftarkan untuk laga kontra Irak.

Laga lawan Irak sendiri akan digelar kurang dari dua pekan lagi. Sementara dari regulasi yang ada, pendaftaran pemain hanya bisa dilakukan H-7 jelang pertandingan.

Artinya, jika proses naturalisasi tak kelar dalam tiga hari ke depan, maka Calvin dan Jens tak akan bisa membela Timnas Indonesia.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

KDM Didukung DPRD Hentikan Alih Fungsi Lahan di Gunung Ciremai

Kamis, 22 Januari 2026 | 03:49

DPD Soroti Potensi Tumpang Tindih Regulasi Koperasi di Daerah

Kamis, 22 Januari 2026 | 03:25

Monumen Panser Saladin Simbol Nasionalisme Masyarakat Cijulang

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:59

DPRD Kota Bogor Dorong Kontribusi Optimal BUMD terhadap PAD

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:45

Alasan Noe Letto Jadi Tenaga Ahli Pertahanan Nasional

Kamis, 22 Januari 2026 | 02:22

Peran Pelindo terhadap Tekanan Dolar AS

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:59

Retribusi Sampah di Tagihan Air Berpotensi Bebani Masyarakat

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:47

DPRD Kota Bogor Evaluasi Anggaran Pendidikan dan Pelaksanaan SPMB

Kamis, 22 Januari 2026 | 01:20

Noe Letto Tegaskan Tidak di Bawah Bahlil dan Gibran: Nggak Urusan!

Kamis, 22 Januari 2026 | 00:59

Jabar di Bawah Gubernur Konten Juara PHK

Kamis, 22 Januari 2026 | 00:59

Selengkapnya