Berita

Banjir yang melanda Desa Karang Raja Kecamatan Muara Enim/Istimewa

Nusantara

Warga Keluhkan Lambannya Bantuan Bagi Korban Banjir di Muara Enim

KAMIS, 23 MEI 2024 | 23:59 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Akibat diguyur hujan deras semalaman, puluhan rumah warga di Desa Karang Raja Muara Enim terendam banjir, dampak dari meluapnya Sungai Enim, Kamis (23/5)

Warga Desa Karang Raja pun mengeluhkan lambannya bantuan yang datang, padahal banjir sudah terjadi sejak dini hari tadi.

Salah satu warga desa Karang Raja, Dzaki (35), mengaku belum menerima bantuan sejak tadi pagi, padahal ada puluhan rumah terdampak di desanya.

"Banjir sudah dari subuh hingga siang ini, alhamdulillah airnya berangsur surut, dibandingkan tadi pagi," ucapnya, dikutip Kantor Berita RMOLSumsel, Kamis (23/5).

"Hingga detik ini dari subuh belum juga mendapatkan bantuan apapun, baik nasi bungkus atau apa, kita juga mau memasak nasi tidak bisa, jadi kita tahankan dulu," keluhnya.

Dia berharap air cepat surut dan bisa beraktivitas seperti biasa. Untuk saat ini kondisi terlihat masih banyak rumah yang tergenang.

Sementara itu, Sekda Muara Enim, Yulius, menyampaikan turut berdukacita dengan kejadian ini.

"Kita pemerintah sudah komunikasi ke dinas terkait serta beberapa perusahaan yang ada untuk menyiapkan dapur umum untuk masyarakat jika ingin makan, serta PLN untuk meminta matikan dulu atau memonitor karena bisa bahaya untuk masyarakat sendiri kalau (listrik) belum dimatikan," katanya.

Yulius meminta masyarakat Desa Karang Raja untuk memperhatikan segala kemungkinan, baik itu listrik dan hal lainnya. Dirinya berharap agar masyarakat selalu bersabar dengan kejadian ini.

"Kita harus sabar tapi tetap waspada dengan kemungkinan banjir susulan," pungkasnya.

Populer

Konsesi Tambang Ormas Dicurigai Siasat Jokowi Kabur dari Kejaran Utang

Sabtu, 15 Juni 2024 | 12:27

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

UPDATE

Jajaran Polairud Petakan Kerawanan Pilkada 2024

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:59

Tersangka Korupsi Basarnas

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:39

Absen di Sidang Mahkamah Rakyat, Jokowi Jadi Bulan-bulanan Aktivis

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:29

Menwa Siap Kerahkan 5 Ribu Personel ke Gaza Bersama TNI

Rabu, 26 Juni 2024 | 01:19

Bank Muamalat Gandeng Telkomsel Jalin Kerja Sama Digital

Rabu, 26 Juni 2024 | 00:59

Pamen TNI AL Raih Lulusan Terbaik Program Magister di AS

Rabu, 26 Juni 2024 | 00:39

Setjen DPR Buka Pendaftaran Parlemen Remaja 2024

Rabu, 26 Juni 2024 | 00:19

Permintaan Maaf Virgoun

Selasa, 25 Juni 2024 | 23:58

Polri Sasar Daerah 3T Melalui Rekpro Afirmatif

Selasa, 25 Juni 2024 | 23:45

Kiprah TNI di Afrika Tengah

Selasa, 25 Juni 2024 | 23:38

Selengkapnya