Berita

Bacagub Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa/Net

Politik

Mardiono Bantah PPP Usung Khofifah di Pilgub Jatim 2024

RABU, 22 MEI 2024 | 16:42 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Plt Ketua Umum PPP Mardiono membantah PPP Jawa Timur (Jatim) mengusung Khofifah Indar Parawansa dalam Pilkada 2024.

Menurutnya, PPP Jatim hanya mengusulkan belum sampai tahap mengusung Khofifah secara resmi.

"Bukan, itu bukan mengusung. Jadi PPP Jatim itu adalah membuat usulan, mengusulkan melalui rapat permusyawaratan hakim diusulkan untuk Jatim mendukung Ibu Khofifah," kata Mardiono di Gedung DPP PPP, Jalan Diponegoro, Jakarta Pusat, Rabu (22/5).

Mantan anggota Wantimpres Jokowi-Ma'ruf Amin itu menegaskan PPP akan mempertimbangkan sejumlah masukan dari para kader di daerah.

Untuk pernyataan PPP Jatim, Mardiono mengatakan baru sebatas usulan, belum secara resmi mengusung, lantaran harus melalui rapat di tingkat DPC dahulu.

"Karena kalau tingkat provinsi itu harus dilakukan setidaknya melalui mukerwil atau rapimwil. Rapimwil melibatkan para ketua DPC-DPC seluruh Jawa Timur. Untuk apa? Supaya dukungannya tidak hanya di atas kertas saja tetapi sampai ke Grassroots sampai ke pemenangan itu memberi dukungan secara penuh," jelasnya.

Dia menambahkan, perlu kesepakatan bersama dalam menentukan hasil keputusan siapa yang bakal diusung PPP untuk Pilkada Jatim.

"Itu yang kita sebut Rapimwil. Nah itu belum dilakukan karena itu dpw baru membuat ide gagasan usulan. Jadi belum. Belum. Sekali lagi belum memberikan keputusan untuk dukung, itu baru sampai batas usulan," tegas Mardiono.

Disinggung mengenai kerjasama politik antara PPP dan PKB Jatim, Mardiono mengatakan peluang kerjasama itu masih terbuka lebar.

"Masih terbuka luas. Bukan hanya dengan PKB tapi dengan yang lain lainnya," tutupnya.

Populer

Konsesi Tambang Ormas Dicurigai Siasat Jokowi Kabur dari Kejaran Utang

Sabtu, 15 Juni 2024 | 12:27

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bey Machmudin Pastikan Tak Ada Ormas Keagamaan di Jabar yang Kelola Tambang

Rabu, 12 Juni 2024 | 00:19

Bey Machmudin Siapkan Bonus Kontingen Peparnas 2024

Selasa, 11 Juni 2024 | 13:16

Bey Machmudin: Harus Ada Upaya Masif Hentikan Perundungan!

Jumat, 14 Juni 2024 | 05:24

Dugaan Korupsi Jaringan Internet Desa, Kejati Sumsel Periksa 7 Operator Siskeudes

Rabu, 12 Juni 2024 | 21:36

UPDATE

Partai Nasdem Komitmen Jadi Rumah Besar Politik Perempuan

Jumat, 21 Juni 2024 | 22:08

Picu PHK, Pakar Digital: Harusnya Merger Tokopedia-Tiktok Dari Awal Tidak Boleh

Jumat, 21 Juni 2024 | 21:56

Refly Harun Menyayangkan Jika Terjadi Pilkada “Brutal”

Jumat, 21 Juni 2024 | 21:52

Sultan Palembang Hingga Mantan Kabareskrim Susno Duadji Hadiri Nobar Perdana Film 'Dul Muluk dan Dul Malik'

Jumat, 21 Juni 2024 | 21:47

Komitmen Pemprov Sumut, Stunting Turun Diangka 14 Persen Tahun 2024

Jumat, 21 Juni 2024 | 21:43

Praktik KKN Terang-terangan Jadi Awal yang Buruk Bagi Pemerintahan Prabowo

Jumat, 21 Juni 2024 | 21:34

Jelang PON 2024, Pemko Banda Aceh Bakal Tertibkan Pengemis

Jumat, 21 Juni 2024 | 21:31

Pemain Judi Online Capai 2,3 Juta Orang, Kabareskrim: Kita Masukkan Penjara, Nanti Penjara Penuh

Jumat, 21 Juni 2024 | 21:18

Sekretaris Gapeksindo Sumut: Calon Pemimpin Perlu Paham Dunia Konstruksi

Jumat, 21 Juni 2024 | 21:04

Kepala Desa “Diamankan” ke Hotel Merdeka untuk Menangkan Kepala Daerah di Jateng?

Jumat, 21 Juni 2024 | 20:56

Selengkapnya