Berita

Koordinator Aliansi Mahasiswa Menggugat, Najib Jayakarta/Rep

Nusantara

Komunikasi Petinggi Kampus Buruk Bikin UKT Melejit

MINGGU, 19 MEI 2024 | 00:14 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Komunikasi yang tidak baik dipertontonkan oleh para petinggi kampus hingga akhirnya terjadi kenaikan biaya Uang Kuliah Tunggal (UKT) yang membebani mahasiswa.

Hal itu disampaikan Koordinator Aliansi Mahasiswa Menggugat, Najib Jayakarta dalam diskusi POLEMIK bertajuk “Nanti Kita Cerita Tentang UKT Hari Ini” yang disiarkan melalui kanal YouTube Trijaya FM, dikutip Kantor Berita Politik RMOL pada Sabtu (18/5).  

“Salah satu yang paling kita garis bawahi sebenarnya, bahwasanya komunikasi ini tidak dilakukan oleh rektorat yang kampus-kampusnya ini menaikkan biaya UKT,” sesal Najib.

Menurut dia, meskipun kenaikan biaya UKT ini hanya menyasar calon mahasiswa baru (maba), namun keputusan itu tidak bisa didiamkan.

“Tapi kami bagi para kating (kakak tingkat) atau seniornya pasti akan menyuarakan, karena kami yang mengetahui bagaimana kondisi di kampus-kampus yang sedang menaikan UKT ini,” tegas Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu.

Atas dasar itu, Najib menyesalkan tak hanya soal komunikasi yang tidak tuntas, sikap para petinggi kampus pun terkesan normatif yang pada akhirnya menaikkan biaya UKT.

“Bahwasanya dari tahun ke berapa belum dinaikkan, sama mereka juga seperti itu, Pak rektor-rektor yang menaikan UKT-nya beralasan belum menaikan dari tahun sekian,” tandasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya