Berita

Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra/RMOL

Politik

Yusril Bakal Akhiri Kepemimpinannya di PBB

SABTU, 18 MEI 2024 | 18:21 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Ketua Umum Partai Bulan Bintang (PBB) Yusril Ihza Mahendra nampaknya bakal mengakhiri masa jabatannya pada akhir 2024.

Hal itu dinyatakan Sekretaris Jenderal PBB Afriansyah Noor di sela-sela Musyawarah Dewan Partai (MDP) PBB di markas partai tersebut, Jakarta Selatan, Sabtu (18/5)

"Memang ada keinginan Bang Yusril mundur dari pengurus partai. Pertimbangannya beliau ingin berada di luar partai, tapi semua akan diputuskan dalam rapat DPP PBB," kata Afriansyah.

Alasan yang menguatkan Yusril meninggalkan kursi Ketua Umum PBB, karena dirinya sudah dua periode memimpin partai berlambang bulan dan bintang ini.

Menurut Afriansyah, Yusril juga akan beristirahat dari dunia politik.

"Beliau sudah cukup lama lah di partai ini dan ingin istirahat dulu dalam politik. Tapi, kita sebagai kader beliau, (ingin) Prof Yusril bisa menyalurkan aspirasi kepemimpinannya di pemerintahan Pak Prabowo dengan skill di bidang hukum," kata Afriansyah.

Menurut aturan yang ada, masa kepemimpinan Yusril akan berakhir pada September 2024.

Tentu dalam bulan yang sama, PBB akan menggelar muktamar untuk menentukan ketua umum penerus Yusril.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya