Berita

Xiaomi 14 Pro/Net

Tekno

Xiaomi 15 Siap Rilis, Lengkap dengan Snapdragon 8 Gen 4

SABTU, 04 MEI 2024 | 16:26 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Raksasa teknologi Tiongkok, Xiaomi, tidak lama lagi akan meluncurkan ponsel pintar terbarunya yang mendapat hak peluncuran pertama eksklusif untuk SoC Snapdragon 8 Gen 4 Qualcomm.

Mengutip pembocor Digital Chat Station, GSM Arena melaporkan, perangkat pertama yang ditenagai oleh Snapdragon 8 Gen 4, untuk sementara dijadwalkan tiba pada pertengahan Oktober tahun ini.

Jika laporan sebelumnya mengenai eksklusivitas Xiaomi akurat, ini berarti Xiaomi 15 akan diluncurkan bersamaan dengan 15 Pro pada pertengahan Oktober. Konon,  Xiaomi 15 bakal dijual dengan harga 600 dolar S atau sekitar Rp 9,3 juta.


Perlu dicatat bahwa peluncuran awal Xiaomi 15 ini kemungkinan hanya untuk pasar Tiongkok, seperti yang terjadi pada ponsel andalan perusahaan selama beberapa tahun terakhir.

Untuk baterai, Xiaomi 15 diperkirakan tetap mempertahankan kapasitas 5.300 mAh namun dengan peningkatan efisiensi dayanya. Untuk layer, Xiaomi 15 disebut memakai OLED CSOT LTPO dengan resolusi 1,5 K dan kecerahan puncak yang belum terkonfirmasi. Kameranya,koon mengalami peningkatan dari segi sensornya dibanding Xiaomi 14 yang sudah dirilis.

Snapdragon 8 Gen 4 diduga mencapai skor single-core sekitar 2.700 dan skor multi-core sekitar 10.000 di Geekbench, menurut Digital Chat Station. CPU-nya dikatakan memiliki dua inti ekstra besar yang memiliki clock 3,6 hingga 4 GHz.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya