Berita

Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono disambut hangat oleh Ketua DPD PDIP, Bambang Wuryanto dalam acara Halal bi Halal di Hotel Padma, Semarang, Jawa Tengah pada Rabu malam (1/5)/Ist

Politik

Elite Parpol di Jateng Guyub Usai Pilpres 2024

JUMAT, 03 MEI 2024 | 14:51 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Pimpinan partai politik seluruh Jawa Tengah bertemu secara perdana pasca penyelenggaraan Pemilu 2024 di Hotel Padma, Semarang, Jawa Tengah pada Rabu malam kemarin (1/5)

Acara yang juga bertepatan dan masih dalam suasana Idulfitri dan bertema Halal Bihalal ini diselenggarakan untuk menjalin komunikasi antar parpol.

Namun, dalam pertemuan itu ada yang menarik saat Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah, Sudaryono yang tiba belakangan langsung disambut hangat oleh seluruh ketua parpol.

Dalam keterangan yang diterima Kantor Berita Politik RMOL, Jumat (3/5), Ketua DPD PDIP, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul selaku pihak penyelenggara langsung memeluk hangat Sudaryono seraya menawarkan duduk di sebelah kanannya.

Bambang Pacul sambil menyodorkan kursi kepada Sudaryono yang juga merupakan bakal Calon Gubernur Jawa Tengah itu.

Sudaryono pun membalas dengan menyalami seluruh ketua parpol yang hadir.

Kemudian, Mas Dar sapaan Sudaryono pun duduk bersebelahan dengan Bambang Pacul berdialog santai.

Padahal, dalam Pilpres kemarin partai pengusung Bambang Pacul dan Sudaryono berbeda pilihan. Bambang Pacul dengan PDIP mengusung Ganjar-Mahfud sedangkan Sudaryono menjadi motor penggerak suara Prabowo-Gibran di Jawa Tengah.

Ditemui usai acara, Mas Dar sangat mengapresiasi acara tersebut. Sebab selain bertepatan dengan momen perayaan Idulfitri, pertemuan ini sebagai bentuk kerukunan elite partai di Jateng usai berkompetisi di Pilpres dan Pileg.

"Saya kira bagus, ini wujud setelah bertanding-bersanding. Semua partai punya cita-cita baik. Punya keinginan baik, semua ingin mengabdi untuk bangsa negara. Tentu cara mengabdinya lewat parpol. Itu implikasi demokrasi," ucap Sudaryono.

Adapun elite partai yang hadir dalam acara ini antara lain, Masruhan Samsurie Ketua DPW PPP Jateng, Bendahara DPD PDIP Jateng Agustina Wilujeng yang pada Pilpres 2024 lalu menjadi ketua pemenangan Ganjar–Mahfud untuk daerah Jateng, Sekretaris DPD PDIP Jateng Sumanto yang saat ini juga menjabat Ketua DPRD Jateng, Sekretaris DPW Perindo Jateng Bambang Anto Wibowo, Sekretaris DPD Partai Golkar Jateng Juliyatmono, Ketua DPD Demokrat Jateng Rinto Subekti, Ketua DPW PKB Jateng M. Yusuf Chudlori alias Gus Yusuf.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

UPDATE

Prabowo Instruksikan GSN Bikin Gerakan Nyata Bantu Rakyat

Minggu, 03 November 2024 | 01:51

Purnomo Yusgiantoro Center Apresiasi Kebijakan Swasembada Energi

Minggu, 03 November 2024 | 01:31

DPR Tinjau Kebocoran Penerimaan Negara di Sektor SDA

Minggu, 03 November 2024 | 01:11

Bakamla Asah Kemampuan di Perairan Teluk Ambon

Minggu, 03 November 2024 | 00:50

Prabowo Ingatkan Anak Buah Menteri Jangan Sering ke Luar Negeri

Minggu, 03 November 2024 | 00:30

Telkom Tingkatkan Kepedulian Karyawan Lewat Program Ayo BerAKSI

Minggu, 03 November 2024 | 00:10

Dari Menteri Hingga Bupati Siap Gunakan Maung

Sabtu, 02 November 2024 | 23:46

Rosan Pastikan GSN Lembaga Non-Politik

Sabtu, 02 November 2024 | 23:15

China Diam-dian Bangun Kapal Induk Misterius, Untuk Apa?

Sabtu, 02 November 2024 | 22:50

Erick Thohir Yakin Target Setoran Dividen BUMN Rp90 Triliun Bakal Tercapai Tahun Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 22:30

Selengkapnya