Berita

Sekretaris Jenderal ASEAN, Kao Kim Hourn/Ist

Dunia

Sekjen ASEAN Harap Negara Anggota Ikuti Jejak Sukses Indonesia di OECD

JUMAT, 03 MEI 2024 | 14:04 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Progres Indonesia yang telah menerima peta jalan aksesi Organisation for Economic Co-operation and Development (OECD) menjadi kabar gembira bagi negara sahabat, tidak terkecuali bagi ASEAN.

Sekretaris Jenderal ASEAN, Kao Kim Hourn secara khusus memberikan apresiasi atas capaian Indonesia yang telah menerima peta jalan aksesi OECD. Hal itu disampaikan dalam pertemuan bilateral bersama Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto di Paris, Kamis (2/5).

Sebelum Sekjen ASEAN, apresiasi serupa juga disampaikan Australia melalui Assistant Minister for Trade Australia, Tim Ayres.

“Kesuksesan ini juga dirasakan oleh seluruh anggota ASEAN. Kami berharap negara-negara ASEAN lain juga mengikuti langkah Indonesia, sehingga dapat meningkatkan keterwakilan kepentingan negara-negara ASEAN di OECD,” kata Sekjen Kao didampingi Menko Airlangga.

Dengan capaian Indonesia ini, Sekjen ASEAN juga berharap adanya dukungan untuk menjajaki perundingan perdagangan bebas antar kawasan ASEAN-GCC FTA. Sebab perjanjian tersebut diyakini bisa mendorong pertumbuhan ekonomi dan memberikan manfaat bagi kedua kawasan.

Sementara itu, Menko Airlangga memberikan respons positif atas inisiatif tersebut.

“Indonesia-UAE CEPA dapat menjadi benchmarking bagi ASEAN dalam mewujudkan FTA antar kawasan tersebut,” ujar Airlangga.

Diskusi antara Airlangga dan Kao juga turut menyinggung perkembangan inisiatif digitalisasi kawasan, di mana saat ini ASEAN sedang menegosiasikan Digital Economy Framework Agreement (DEFA) yang diproyeksikan akan meningkatkan nilai ekonomi digital kawasan menjadi 2 triliun dolar AS pada tahun 2030.

Peluncuran perundingan ASEAN DEFA di 2023 merupakan salah satu prioritas ekonomi yang didorong Indonesia saat Keketuaan ASEAN tahun lalu dan ditargetkan selesai secara pada tahun 2025.

Ketua Umum Partai Golkar ini juga turut mendorong peningkatan kolaborasi antara ASEAN dan OECD Southeast Asia Regional Programme (SEARP), terutama untuk menjadi platform saling berbagi pengalaman dan praktik terbaik dalam isu regulasi dan kebijakan untuk mendorong pertumbuhan ekonomi di kawasan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya