Berita

Unggahan Mahasiswi Universitas Diponegoro (Undip) yang dikenal sebagai selebgram, Cantika Mutiara Johani/Ist

Nusantara

Tak Tahan Komentar Pedas Warganet, Selebgram Undip Minta Maaf

RABU, 01 MEI 2024 | 14:17 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Mahasiswi Universitas Diponegoro (Undip) yang dikenal sebagai selebgram, Cantika Mutiara Johani akhirnya meminta maaf setelah panen komentar pedas dari wargame.

"Selamat sore. Saya memohon maaf yang sebesar-besarnya atas kesalahan saya mengenai beasiswa KIP Kuliah. Terima kasih atas teguran yang diberikan, saya mengaku bersalah dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi," tulis Cantika melalui akun X pribadinya @digidegu yang dilansir dari Kantor Berita RMOLJateng, Rabu (1/5).

Dalam unggahan lainnya, Cantika juga memamerkan sebuah foto surat pernyataan pengunduran diri sebagai penerima beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP). Surat pernyataan itu tertanggal 29 April.

Cantika juga memberikan alasan mundur dari penerima KIP. Namun Cantika membantah jika lakukan pemalsuan data untuk mendapatkan KIP, seperti tuduhan para warganet.

"Ayah saya meninggal 10 tahun yg lalu dikarenakan kanker, sisa hutang adalah biaya pengobatan bertahun tahun dengan jaminan rumah," tulis Cantika.

"Saya menyadari kesalahan saya dan meminta maaf kepada seluruh pihak atas kerugian yang sudah saya lakukan," sambungnya.

"Terima kasih atas perhatiannya, sekali lagi saya memohon maaf," tulisnya lagi

Diketahui, viralnya kehidupan mewah mahasiswi diduga penerima beasiswa KIP itu mulai ramai setelah adanya unggahan salah satu akun di media sosial X.

Cuitan seseorang itu pun juga disertai tangkapan layar postingan milik Cantika di Instagram, untuk menunjukkan kehidupan mewahnya.

Setelah viral, Instagram mahasiswi cantik tersebut pun diserbu hujatan ribuan komentar pedas warganet.


Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya