Berita

Ibu Ikik (70), seorang lansia warga Kampung Sukalaksana, Desa Cipeundeuy, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta/Ist

Nusantara

Lansia di Purwakarta Berharap Dikunjungi Ibu Mensos

RABU, 01 MEI 2024 | 13:57 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Ibu Ikik (70), seorang lansia warga Kampung Sukalaksana, Desa Cipeundeuy, Kecamatan Bojong, Kabupaten Purwakarta, mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Sosial (Kemensos) atas bantuan sembako dan peralatan sekolah.

Hal itu diucapkan Ibu Ikik yang diwakili Dakim di rumahnya, Rabu (1/5).

"Saya sangat berterima kasih kepada Kementerian Sosial yang telah memberikan bantuan sembako dan berupa peralatan sekolah, saya sebagai keluarga besar atas nama Ema Ikik beribu ribu terima kasih atas pemberiannya," ucap Dakim.

Dakim mengungkapkan bahwa bantuan berupa sembako dan peralatan lengkap sekolah tersebut, disalurkan oleh Kemensos melalui Sentra Terpadu Budi Luhur, Bekasi, Provinsi Jawa Barat.

"Tadi ada orang datang dari Kementerian Sosial Sentral Terpadu Bekasi memberikan bantuan sembako, peralatan lengkap sekolah untuk anak anak dan kasur," ungkapnya.

Ibu Ikik merasa sangat bersyukur keluarga besarnya sudah diperhatikan oleh Pemerintah Pusat melalu Kemensos lewat bantuan ini.

Dia berharap Menteri Sosial (Mensos) Tri Rismaharini juga bisa datang langsung melihat kondisi keluarganya yang mendapat musibah. Rumahnya ambruk akibat diterpa hujan besar angin kencang.

"Mudah mudahan sehat selalu semoga Bu Menteri (biar) bisa datang ke sini, ke rumah dan bisa melihat secara langsung kondisi keluarga. Sekali lagi saya mengucapkan terima kasih banyak kepada Kemensos khususnya kepada Ibu Menteri Sosial atas bantuannya.

Sebelumnya, rumah Ibu Ikik ambruk akibat diterpa hujan dan angin besar pada Rabu (17/4) lalu. Kini keluarga Ibu Ikik masih membenahi rumah yang ambruk tersebut.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya