Berita

Aktor senior Dorman Borisman/Ist

Hiburan

Aktor Senior Dorman Borisman Dijadwalkan Operasi Amputasi Kaki Hari Ini

SELASA, 30 APRIL 2024 | 11:50 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Aktor senior Dorman Borisman dikabarkan akan menjalani operasi amputasi pada salah satu kakinya hari ini, Selasa (30/4).

Aktor yang membintangi sinetron "Saras 008" ini rencananya akan menjalankan operasi di sebuah rumah sakit di Jakarta pada pukul 11.00 WIB.

Hal itu disampaikan oleh seniman sekaligus rekan Dorman Borisman, Edie Karsito melalui layanan pesan WhatsApp yang dikutip redaksi.

"Assalamu'allaikum. Wr.wb. Sahabat humanis, mohon doa terbaik, rencana pagi ini Selasa 30 April 2024, pukul 11.00 WIB abang kita Dorman Borisman kakinya akan diamputasi," demikian pesan yang ditulis Edie Karsito

"Abang menderita berbagai penyakit (komplikasi). Ya Allah dikuatkan dimudahkan dilancarkan disembuhkan dan disehatkan. Kami sekeluarga yang menjaga dan merawat abang diberi kekuatan kesabaran ketabahan keikhlasan ketulusan dan kesehatan, serta diberikan kemudahan dan pertolongan, amiin ya robbal alamiin. Salam takjim wassalamualaikum wr.wb, kami atas nama Keluarga abanganda," sambungnya.

Dalam pesan yang disampaikan, Edie berharap operasi akan berjalan lancar dan tanpa komplikasi.

Selain itu, Edie juga meminta dukungan doa agar Dorman diberi kekuatan dan kesembuhan.

"Kami sekeluarga yang menjaga dan merawat abang diberi kekuatan, kesabaran, ketabahan, keikhlasan, ketulusan, dan kesehatan, serta diberikan kemudahan dan pertolongan," pungkasnya.

Perlu diketahui, Dorman Borisman sebelumnya mengalami stroke dan mengalami gangguan pada ingatannya. Terkadang, dia memerlukan teman untuk berbicara agar ingatannya dapat pulih.

Kini, Dorman tinggal di kediamannya di Kelurahan Dukuh, Kramat Jati, Jakarta Timur.



Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya