Berita

Bundaran Hotel Indonesia/Net

Politik

Pengamat: Perlu Figur Dengan Modal Kuat untuk Menangkan Pilkada Jakarta

JUMAT, 26 APRIL 2024 | 19:49 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Meski tidak lagi menjadi ibu kota negara, Pilkada Jakarta 2024 tetap menjadi topik hangat. Setelah ibu kota pindah, Jakarta kini berstatus daerah khusus.

Meski bukan lagi ibu kota negara, kata pengamat politik Samuel F Silaen, tetap dibutuhkan figur mumpuni untuk memimpin Jakarta.

Soal siapa bakal calon gubernur dan wakil gubernur daerah khusus Jakarta (DKJ), diyakini Silaen, masih dalam penggodokan politik para pemimpin partai politik.

"Siapa saja yang laku atau layak jual? Artinya mempertemukan layak jual dengan dukungan pemodal yang notabene merupakan 'darahnya' agar menang, walaupun tidak mutlak," ujar Silaen kepada wartawan, Jumat (26/4).

Selain aspek ketokohan, kata Silaen, figur yang diusung dalam Pilkada Jakarta adalah sosok yang juga punya modal finansial cukup bagus.

"Selain figurnya bagus tapi tetap butuh bantuan 'bensin dan oli' untuk pergerakan dalam rangka membumikan atau mensosialisasikan program yang dimiliki oleh sosok pemimpin yang hendak 'dijual' ke warga Jakarta," tuturnya.

Masih kata Silaen, ketika ada figur yang kuat sisi ketokohan dan modal finansial maka dia adalah kandidat kuat untuk memimpin Jakarta.

"Intinya kalau mau menang kudu figur bagus ditambah memiliki dukungan kuat. Inilah keadaan yang terjadi dan nyata adanya," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya