Berita

Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi dan Dubes Belanda untuk Indonesia Lambert Grijns dalam acara Hari Raja yang diadakan di Kedubes Belanda di Jakarta, Kamis, 25 April 2024/Ist

Dunia

Hadir di Perayaan Hari Raja, Menlu Retno Suarakan Keadilan untuk Palestina

JUMAT, 26 APRIL 2024 | 12:18 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Setelah mengakhiri kunjungan di Vietnam, Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi kemudian menghadiri perayaan Hari Raja atau Koningsdag di Kedutaan Besar Belanda di Jakarta pada Kamis (25/4).

Dalam kesempatan itu, Menlu menyampaikan ucapan selamat kepada rakyat dan kerajaan Belanda yang tengah berbahagia merayakan Koningsdag.

"Izinkan saya menyampaikan, sekali lagi, ucapan selamat kami yang tulus atas kesempatan yang penuh kegembiraan ini. Demi kesehatan Yang Mulia Raja Belanda dan semoga kemitraan yang lebih erat antara Indonesia dan Belanda," ujar Menlu dalam konferensi pers.

Dikatakan bahwa kehadiran Menlu di acara tersebut mencerminkan komitmen Indonesia untuk semakin mempererat kemitraan, persahabatan, kerja sama, kolaborasi yang dilandasi rasa saling menghormati dan menguntungkan.

"Semoga kemitraan kita yang kuat membawa kemakmuran dan kebahagiaan yang lebih besar bagi masyarakat kita dan juga bagi dunia," tuturnya.

Dalam pidatonya di acara Koningsdag, Retno kembali menyuarakan dukungan untuk keadilan dan kemerdekaan rakyat Palestina.

"Saya yakin, sebagai tuan rumah dari banyak organisasi internasional terkait keadilan, Belanda akan selalu membela keadilan dan kemanusiaan, termasuk untuk Rakyat Palestina," ujarnya.

Menlu RI, terakhir kali berkunjung ke Belanda untuk memberikan pernyataan lisan tentang perang Gaza di hadapan Mahkamah Internasional (ICJ) di Den Haag, Februari lalu.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya