Berita

Menteri Luar Negeri Indonesia Retno Marsudi dan Dubes Belanda untuk Indonesia Lambert Grijns dalam acara Hari Raja yang diadakan di Kedubes Belanda di Jakarta, Kamis, 25 April 2024/Ist

Dunia

Hadir di Perayaan Hari Raja, Menlu Retno Suarakan Keadilan untuk Palestina

JUMAT, 26 APRIL 2024 | 12:18 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Setelah mengakhiri kunjungan di Vietnam, Menteri Luar Negeri RI, Retno Marsudi kemudian menghadiri perayaan Hari Raja atau Koningsdag di Kedutaan Besar Belanda di Jakarta pada Kamis (25/4).

Dalam kesempatan itu, Menlu menyampaikan ucapan selamat kepada rakyat dan kerajaan Belanda yang tengah berbahagia merayakan Koningsdag.

"Izinkan saya menyampaikan, sekali lagi, ucapan selamat kami yang tulus atas kesempatan yang penuh kegembiraan ini. Demi kesehatan Yang Mulia Raja Belanda dan semoga kemitraan yang lebih erat antara Indonesia dan Belanda," ujar Menlu dalam konferensi pers.

Dikatakan bahwa kehadiran Menlu di acara tersebut mencerminkan komitmen Indonesia untuk semakin mempererat kemitraan, persahabatan, kerja sama, kolaborasi yang dilandasi rasa saling menghormati dan menguntungkan.

"Semoga kemitraan kita yang kuat membawa kemakmuran dan kebahagiaan yang lebih besar bagi masyarakat kita dan juga bagi dunia," tuturnya.

Dalam pidatonya di acara Koningsdag, Retno kembali menyuarakan dukungan untuk keadilan dan kemerdekaan rakyat Palestina.

"Saya yakin, sebagai tuan rumah dari banyak organisasi internasional terkait keadilan, Belanda akan selalu membela keadilan dan kemanusiaan, termasuk untuk Rakyat Palestina," ujarnya.

Menlu RI, terakhir kali berkunjung ke Belanda untuk memberikan pernyataan lisan tentang perang Gaza di hadapan Mahkamah Internasional (ICJ) di Den Haag, Februari lalu.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Komisi IV DPR Dukung Penuh Swasembada Pangan, Tapi Ingatkan soal Evaluasi

Selasa, 05 November 2024 | 23:52

Menkomdigi Diminta Dalami Modus Judol Pakai Pulsa

Selasa, 05 November 2024 | 23:16

Jerat Judol Pegawai Komdigi, Hardjuno: Bukti Penyimpangan Serius dan Kental Budaya Koruptif

Selasa, 05 November 2024 | 23:13

Pro dan Kontra Sistem Pemungutan Suara AS

Selasa, 05 November 2024 | 23:12

Dukung Swasembada Pangan, Legislator PKB Ini Wanti-Wanti Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 23:04

Tak Lagi Menghuni Senayan, Ini Seruan Kader Senior PPP

Selasa, 05 November 2024 | 23:01

Di Hadapan Dewa Siwa, Warga India Doakan Kemenangan Kamala Harris

Selasa, 05 November 2024 | 22:47

Biden Pantau Pertarungan Trump Vs Harris di Gedung Putih

Selasa, 05 November 2024 | 22:25

Pilpres AS: Warga Berduyun-duyun ke TPS Sejak Jam 6 Pagi

Selasa, 05 November 2024 | 22:16

Bertemu KPK, Maruarar Sirait Minta Aset Koruptor Diinventarisir untuk Perumahan Rakyat

Selasa, 05 November 2024 | 22:15

Selengkapnya