Berita

Presiden terpilih Prabowo Subianto Gedung KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat/RMOL

Politik

Prabowo Ajak Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud Bersatu

RABU, 24 APRIL 2024 | 16:01 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Presiden terpilih Prabowo Subianto menyampaikan ucapan terima kasih kepada paslon capres dan cawapres lainnya yang bertanding dalam Pilpres 2024, yaitu Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD.

Prabowo mengatakan, kontestasi politik tahun ini merupakan demokrasi yang diharapkan oleh bangsa dan rakyat Indonesia. Meskipun terkadang tensi persaingan terasa tajam, tetapi nilai persatuan harus senantiasa terjaga.

"Kontestasi tajam kadang-kadang panas, tapi satu hal yang kita saksikan bersama, sekeras dan setajam apapun kita menyadari tetap satu rumpun, satu keluarga besar, kita sama-sama anak bangsa Indonesia," kata Prabowo di Gedung KPU RI, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (24/4).

Prabowo mengatakan saat ini konstestasi Pilpres 2024 telah selesai, meskipun tak memungkiri masih adanya pihak yang tidak puas dengan hasil yang ditetapkan.

Menteri Pertahanan RI sini pun menyampaikan terima kasih Anies-Muhaimin dan Ganjar-Mahfud yang telah berjuang dalam kontestasi politik 2024.

"Kepada Mas Anies dan Muhaimin juga saya berterima kasih, kepada Mas Ganjar dan Prof Mahfud, kita berjuang. Saya yakin dorongannya Mas Anies, Mas Muhaimmin, Mas Ganjar sama dengan dorongan yang ada di saya," kata Prabowo.

Tak hanya itu, Prabowo mengajak semua pihak, terutama para pimpinan dan elite politik bangsa Indonesia untuk bersatu dan berkolaborasi bersama demi kemakmuran dan kesejahteraan rakyat.

"Kontestasi yang penting selain itu, rakyat menuntut bahwa semua unsur pimpinan harus bebekarja sama, harus kolaborasi, untuk membawa kebaikan, untuk membawa kesejahteran, kemakmuran, hilangkan kemiskinan, kelaparan serta korupsi," ungkap Prabowo.

Lebih jauh, Prabowo mengajak seluruh pihak meninggalkan perbedaan, menggali kesadaran untuk cinta Tanah Air, dan berkorban untuk rakyat Indonesia yang masih kesulitan.

"Hanya dengan bersatu kita bisa mencapai cita-cita," demikian Prabowo.



Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya