Berita

Ganjar Pranowo dan Mahfud MD/Net

Politik

Ganjar Absen di Sidang Pleno KPU, Ngaku Diundang Dadakan

RABU, 24 APRIL 2024 | 11:13 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Capres nomor urut 3, Ganjar Pranowo tidak menghadiri penetapan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden terpilih di Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU), Jakarta, Rabu (24/4).

Tak hanya Ganjar, pasangannya, Mahfud MD pun tidak nampak di gedung KPU RI, Jalan Imam Bonjol, Menteng, Jakarta Pusat.

Ganjar mengungkap alasannya tidak hadir di kantor KPU. Ia mengaku baru dikabari mengenai undangan dari KPU terkait penetapan Prabowo-Gibran sebagai presiden dan wapres terpilih hari ini, sekitar pukul 08.22 WIB.


"Saya baru terima kabar pagi ini. Semalam saya tanya staf saya, (dia bilang) tidak ada undangan," kata Ganjar kepada wartawan, Rabu (24/4).

Di sisi lain, mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengaku tidak dapat langsung menuju kantor KPU. Hal ini mengingat Ganjar sedang berada di Yogyakarta.

"Kebetulan saya di Yogya jadi tidak bisa datang. Tadi saya konfirmasi ke staf undangan awalnya untuk para ketua partai," ujarnya.

Kendati begitu, Ganjar mengungkapkan bahwa dirinya dikabari via Whatsapp (WA) mengenai undangan dari KPU tersebut.

"Saya dikasih kabar via WA baru jam 08.22 pagi ini. Saya buka WA jam 9.27 setelah olahraga pagi dan wawancara kawan-kawan wartawan yang menunggu di rumah," ucap Ganjar.

Ganjar menuturkan, dirinya akan hadir apabila sedang berada di Jakarta. Namun, saat ini sedang di Yogyakarta.

"Kalau posisi saya di Jakarta, saya hadir. Makanya sampai dengan tadi malam saya tanya, apakah ada undangan? Jawabnya tidak ada," kata dia.

Sementara itu, pasangan capres-cawapres nomor urut 1, Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar (Cak Imin) telah hadir di kantor KPU. Anies mengaku menghormati proses Pilpres 2024 yang disebutnya sebagai proses bernegara.

Pantauan Kantor Berita Politik RMOL di lokasi, Anies-Cak Imin tiba di kantor KPU sekitar pukul 10.05 WIB persis setelah capres-cawapres nomor urut 2, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka masuk ke kantor KPU untuk mengikuti rapat pleno penetapan presiden dan wapres terpilih.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya