Berita

Sedekah Laut di Juwana, Pati/Net

Nusantara

Ekonomi Nelayan Pati Diharapkan Terdongkrak Lewat Sedekah Laut

SENIN, 22 APRIL 2024 | 04:15 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pati terus berupaya menangani pembangunan sarana prasarana di perairan Sungai Juwana yang berada di Kecamatan Juwana.

Fokusnya bagaimana menangani ratusan kapal ikan dari lokal dan luar daerah yang bersandar di Pelabuhan Juwana.

Hal itu diungkapkan Penjabat Bupati Pati, Henggar Budi Anggoro, saat menghadiri dan membuka tradisi Sedekah Laut di Desa Bajomulyo Kecamatan Juwana, Pati, Minggu (21/4).

Henggar mengatakan, tradisi sedekah laut yang merupakan kearifan lokal masyarakat nelayan Pati, diharapkan bisa mendongkrak perekonomian masyarakat setempat.

"Tidak hanya menghidupkan perekonomian di Kabupaten Pati saja, namun juga di luar Kabupaten Pati. Sebab, pada tahun 2023, hasil panen ikan memang luar biasa meskipun harga jualnya yang turun," kata Henggar dikutip Kantor Berita RMOLJateng.

Dia mengaku dua kali menghadiri tradisi serupa di Bajomulyo. Henggar berharap perolehan tangkapan ikan semakin meningkat dan kondisi perekonomian warga Pati terus membaik.

Di mata Henggar, sedekah laut bentuk melestarikan budaya yang sudah dilakukan turun-temurun oleh para leluhur warga pesisir pantai utara Kabupaten Pati.

"Tradisi ini juga mengingatkan kepada masyarakat bahwa kehidupan berdampingan dan kebutuhan akan kekayaan laut yang ada di Kabupaten Pati," imbuhnya.

Tradisi yang dilaksanakan pada Minggu (21/4) ini, sambung Henggar, merupakan hasil kerja sama warga, nelayan dan para pemangku kepentingan di wilayah setempat.

Henggar juga mengapresiasi panitia sedekah laut yang telah bekerja  mempersiapkan kegiatan besar ini. Dia juga berpesan kepada para remaja setempat, agar turut dalam kegiatan untuk meneruskan penyelenggaraan tradisi di masa mendatang.

Untuk diketahui, tradisi sedekah laut merupakan bentuk syukur masyarakat nelayan yang menggantungkan hidupnya dari bekerja sebagai pencari ikan. Mereka berharap hasil bekerja di laut nantinya, lebih melimpah serta dijauhkan dari malapetaka.

Kegiatan yang dipusatkan di TPI Unit 2 Juwana juga dihadiri Wakapolresta Pati, Kasdim 0718/Pati, perwakilan DPRD Pati, Camat Juwana, unsur TNI, Polri, Pemerintah Desa Bajomulyo dan stakeholder terkait lainnya.

Prosesi sedekah laut berupa larung sesaji dipusatkan di TPI Unit 2 Juwana Desa Bajomulyo. Terdapat dua miniatur kapal pencari ikan berisi hasil bumi maupun laut yang dilarung di laut lepas.

Prosesi larung sesaji sedekah laut dimulai sejak pukul 09.00 pagi. Selain di Desa Bajomulyo, sedekah laut juga dilakukan warga Desa Bendar. Tradisi dibuka dengan pertunjukkan Tari Gambyong.

Ratusan masyarakat pun memadati lokasi kegiatan menyaksikan semua rangkaian prosesi larung sesaji.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya