Berita

Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono/Net

Politik

Hasil Minor Pemilu, Kegagalan Mardiono Pimpin PPP

SELASA, 16 APRIL 2024 | 15:53 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Hasil minor Partai Persatuan Pembangunan (PPP) pada Pemilu 2024 menjadi bukti kegagalan manajerial Muhamad Mardiono selaku Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Umum.

Pengamat politik dari Universitas Muhammadiyah Jakarta Usni Hasanudin, pada Pemilu 2024 sangat kecil peran Mardiono dalam mendongkrak suara. Katanya, hampir semua perolehan suara PPP merupakan kontribusi personal caleg, bukan institusi partai.

"Manajemen koalisi dan manajemen partai (PPP) itu lemah, hanya mengandalkan kerja caleg. Kalau mengandalkan kerja caleg sudah dipastikan akan babak belur karena caleg PPP tidak semua memiliki finansial banyak," ujar Usni kepada wartawan, Selasa (16/4).

Usni mencontohkan, alat peraga atau bahan kampanye yang disediakan partai sangat minim. Hampir semua disediakan oleh caleg, termasuk menggerakkan tim kampanye.

Pernyataan Usni diamini kader senior PPP Jakarta, Maman Firmansyah. Menurutnya, peran Mardiono yang kecil dalam pemenangan PPP ini tidak sesuai dengan janji yang pernah disampaikan saat awal menjadi Plt Ketum DPP PPP.

Saat itu Mardiono sesumbar akan mengorbankan apapun guna meningkatkan suara PPP. Namun, kata Maman, alih alih menambah suara, mempertahankan yang sudah ada pun Mardiono tidak bisa.

"Janji Mardiono yang pernah siap berkorban jiwa raga, siap menjual aset demi PPP tapi hanya omong kosong," kata Ketua Fraksi PPP DPRD DKI Jakarta 2014-2019 tersebut.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

Pimpinan DPRD hingga Ketua Gerindra Sampang Masuk Daftar 21 Tersangka Korupsi Dana Hibah Jatim

Selasa, 16 Juli 2024 | 19:56

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

UPDATE

LKPP Dorong UMKK di NTT Masuki Pasar Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:07

Dubes Terpilih AS Kamala Lakhdhir Ngaku Senang Ditugaskan di Indonesia

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:06

Sofyan Tan: Hindari Pinjol dan Judi Online dengan 4 Pilar Kebangsaan

Jumat, 26 Juli 2024 | 22:00

Iklan Judi Online Racuni Masyarakat, Ini Langkah Konkret Kominfo

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:53

Ikut Sekolah Pemimpin Perubahan, Gus Nung Makin Pede Tarung di Jepara

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:52

Nasfryzal Carlo Ingin Fokus Perkuat Kearifan Lokal

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:35

Bawaslu Berhasil Raih WTP Kesembilan Kali dari BPK

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:27

PAN Tak Ambil Pusing Soal Tarik-Menarik RK di Jakarta atau Jabar

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:08

PPATK: 1.160 Anak di Bawah 11 Tahun Main Judi Online

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:07

Jajaki Dukungan PKB di Pilkada Medan, Prof Ridha Temani Cak Imin Jalan Sore di Berastagi

Jumat, 26 Juli 2024 | 21:01

Selengkapnya