Berita

Konferensi pers terkait insiden kecelakaan di Km 58 Japek di depan rumah duka RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (15/4)/RMOL

Presisi

Ini Identitas 12 Korban Laka Maut KM 58 Tol Japek

SENIN, 15 APRIL 2024 | 14:33 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Seluruh 12 korban kecelakaan maut KM 58 Tol Jakarta-Cikampek, berhasil diidentifikasi oleh tim Disaster Victim Identification (DVI) Polri, Senin (15/4). Terdiri dari 7 jenazah laki-laki dan 5 perempuan.

"Hari ini, Senin, 15 April 2024, DVI Polri telah memeriksa 12 jenazah korban kecelakaan yang terjadi dari 7 jenazah laki-laki dan 5 jenazah perempuan," kata Kepala Pusat Kedokteran dan Kesehatan Polri, Irjen Asep Hendradiana, dalam konferensi pers di depan rumah duka RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Senin (15/4).

Berikut daftar 12 korban kecelakaan maut KM 58 Japek yang telah teridentifikasi:

1. Jenazah teridentifikasi atas nama Najwa Ghefira, perempuan 21 tahun, berdasarkan pemeriksaan gigi dan telah diserahkan oleh Kabiddokkes Polda Jawa Barat kepada keluarga pada Rabu 10 April 2024, di RSUD Karawang.

2. Jenazah atas nama Eva Daniawati, perempuan usia 30 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

3. Jenazah atas nama Sendi Handian, laki-laki usia 18 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

4. Jenazah atas nama Aisya Hasna Humaira, perempuan usia 18 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

5. Jenazah atas nama Azfar Waldan Rabbani, laki-laki usia 14 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

6. Jenazah atas nama Ukar Karmana, laki-laki usia 55 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

7. Jenazah atas nama Zihan Windiansyah, laki-laki usia 25 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

8. Jenazah atas nama Jasmine Mufidah Zulfa, perempuan usia 10 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

9. Jenazah atas nama Nina Kania, perempuan usia 31 tahun. Teridentifikasi berdasarkan pemeriksaan gigi dan properti.

10. Jenazah atas nama Ahim Romansah, laki-laki usia 38 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

11. Jenazah atas nama Rizki Prastya, laki-laki usia 22 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

12. Jenazah atas nama Muhammad Nurzaki, laki-laki usia 21 tahun. Teridentifikasi berdasarkan DNA.

Sebelumnya, peristiwa nahas terjadi di KM 58 Tol Cikampek arah Jakarta pada Senin lalu (8/4). Kecelakaan maut itu melibatkan tiga kendaraan. Yaitu Daihatsu Gran Max, Daihatsu Terios, dan satu bus PO Primajasa.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya