Berita

Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi/Ist

Nusantara

Menhub Usul Penerapan WFH Antisipasi Kepadatan Arus Balik

KAMIS, 11 APRIL 2024 | 15:41 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Untuk mengurai kepadatan arus balik mudik lebaran, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengusulkan pemerintah memberlakukan skema kerja dari rumah atau Work From Home (WFH).

WFH diusulkan pada Selasa, 16 April 2024, dan Rabu, 17 April 2024. Hal itu dinilai dapat mengurai kepadatan arus balik yang diprediksi terjadi pada Minggu, 14 April 2024, dan Senin, 15 April 2024.

"Ini baru didiskusikan, baru diusulkan, mudah-mudahan Presiden setuju," ujar Budi seperti dikutip redaksi melalui keterangan resminya, Kamis (11/4).


Budi khawatir pemudik menjadi lelah di perjalanan dan tetap memaksakan untuk balik. Hal tersebut berpotensi meningkatkan angka kecelakaan lalu lintas lantaran pengendara tak berada dalam kondisi prima.

"Senin itu terakhir libur. Kita melihat waktunya ini sangat pendek dibanding (arus) mudik. Oleh karenanya, kalau itu (usulan) berhasil, itu berarti mereka bisa bekerja secara online dari tempatnya masing-masing," jelas Budi.

Dia belum bisa memastikan usulan kebijakan WFH selama dua hari akan berlaku secara umum atau khusus Aparatur Sipil Negara (ASN).

"Nanti kita diskusikan," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya