Berita

Gerbang Tol Kalikangkung, Semarang/Net

Presisi

Lebih dari 18 Ribu Kendaraan Masuk GT Kalikangkung Sepanjang Hari Raya Idulfitri

RABU, 10 APRIL 2024 | 23:58 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Arus kendaraan yang masuk ke Gerbang Tol (GT) Kalikangkung, Semarang, dari arah Jakarta masih terpantau cukup padat pada hari pertama Idulfitri 1445 Hijriah/2024 Masehi, Rabu (10/4). Sempat melandai pada pagi hari, namun terus menunjukkan peningkatan hingga malam hari.

Dalam data yang disampaikan Kepala Pos Terpadu Gerbang Tol Kalikangkung Semarang, AKP Sujid, Rabu malam (10/4) tercatat kendaraan yang masuk dari arah Jakarta sebanyak 18.436 kendaraan. Data tersebut hasil pemantauan dari pukul 06.00-18.00 WIB.

Berdasarkan data dari Pos Terpadu Kalikangkung, pada pagi hari arus kendaraan cukup landai, berkisar di angka 500-an kendaraan per jam.

Mulai pukul 09.00 WIB hingga 14.00 WIB, arus kendaraan tampak meningkat di angka 1.000-1.700-an kendaraan per jam.

Pada pukul 14.00 WIB hingga 18.00 WIB, jumlah kendaraan yang masuk GT Kalikangkung dari arah Jakarta terus mengalami kenaikan, di kisaran 2.200-2.300 kendaraan per jam.

Di sisi lain, arus kendaraan dari arah Semarang menuju Jakarta di Gerbang Tol Kalikangkung pada hari dan waktu yang sama tercatat sebanyak 9.742.

Arus balik Lebaran yang dipantau setiap jam menunjukkan angka yang fluktuatif di kisaran 200-900-an kendaraan. Bahkan sempat menyentuh angka 1.000-an kendaraan pada pukul 10.00-11.00 WIB, 11.00-12.00 WIB, dan 14.00-15.00 WIB.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya