Berita

Masyarakat Palestina saat melakukan salat id di depan Masjid Al Aqsa, 10 April 2024/Net

Dunia

Rayakan Idulfitri, Ribuan Masyarakat Muslim Palestina Kumpul di depan Masjid Al Aqsa

RABU, 10 APRIL 2024 | 21:18 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Lebih dari 60.000 masyarakat Palestina berkumpul di Masjid Al Aqsa di Yerusalem Timur yang diduduki, untuk melaksanakan Salat Id pada Rabu (10/4) pagi waktu setempat.

Berdasarkan rekaman yang beredar, ratusan orang terlihat salat di luar masjid untuk menandai akhir bulan suci Ramadan.

"Pihak berwenang Israel memindahkan sejumlah orang dari Al Aqsa dan menempatkan mereka untuk melaksanakan salat di jalan-jalan terdekat," kata laporan dari kantor berita Palestina, WAFA.


Mengutip New Arab, Israel dilaporkan tetap memberlakukan pembatasan akses bagi warga Palestina di kawasan itu, di mana mereka yang diperbolehkan masuk kompleks masjid hanya beberapa orang, yaitu pria di atas usia 60 tahun, wanita di atas usia 50 tahun, serta warga Palestina di Israel dan penduduk Yerusalem Timur yang diduduki.

Presiden Otoritas Palestina, Mahmoud Abbas dalam pesannya meminta masyarakat untuk merayakan Idulfitri sewajarnya, mengingat situasi konflik yang masih berlangsung di Jalur Gaza dan penderitaan warga di Tepi Barat.

Meski demikian ia tetap berharap Palestina bisa sepenuhnya merdeka dan para pengungsi dapat kembali lagi ke wilayahnya.

Sementara itu, di sisi lain warga Palestina yang berada di Gaza terpaksa melaksanakan salat id di antara sisa-sisa masjid yang hancur akibat serangan Israel selama beberapa bulan terakhir ini.

Meskipun hari itu adalah hari perayaan, pesawat tak berawak Israel juga dilaporkan masih beroperasi di atas kota Rafah di selatan.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya