Berita

Ilustrasi BRI Liga 1/Net

Sepak Bola

Liga 1 Indonesia Kembali Libur Sampai Piala Asia U-23 Berakhir

MINGGU, 31 MARET 2024 | 06:55 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 kembali dihentikan untuk sementara waktu. Keputusan ini dilakukan untuk mendukung upaya Tim Indonesia U-23 yang akan berjuang di ajang Piala Asia U-23.

Hal itu dipastikan melalui surat PSSI bernomor 1367/UDN/815/III-2024 perihal surat penundaan kompetisi BRI Liga 1 tahun 2023/24 tertanggal 30 Maret 2024.

Dalam surat tersebut disebutkan, merujuk pada hasil keputusan emergency meeting Komite Eksekutif PSSI pada Sabtu (30/3) serta mempertimbangkan kepentingan Tim Indonesia U-23 pada Piala Asia U23 2024 yang digelar pada 15 April hingga 3 Mei 2024, maka pekan ke-31 BRI Liga 1 2023-2024 ditunda hingga selesainya gelaran Piala Asia U-23.

“Berkenaan dengan hal tersebut di atas, PSSI meminta PT Liga Indonesia Baru untuk menerbitkan sirkular kepada Tim Peserta BRI Liga 1 Tahun 2023-2024 dan pihak-pihak lainnya terkait penundaan tersebut,” bunyi surat tersebut.

Sebagai operator kompetisi Liga 1 2023-2024, PT Liga Indonesia Baru (LIB) merespons cepat keputusan PSSI tersebut. Pada Sabtu malam (30/3), lewat surat bernomor 428/LIB-COR/III/2024, LIB langsung berkomunikasi ke seluruh klub tentang penundaan kompetisi.

“Sebagai bentuk dukungan kepada timnas, maka LIB siap menjalankan keputusan tersebut. Dalam hal ini, kami langsung berkomunikasi dengan klub dan perubahan jadwal pekan ke-31 BRI Liga 1 2023-2024 akan disampaikan kemudian,” jelas Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus, melalui keterangan tertulisnya, Minggu (31/3).

Lebih lanjut Ferry juga berharap semua klub BRI Liga 1 bisa memahami dan mendukung keputusan tersebut.

“Semua diputuskan atas nama kepentingan timnas. Seperti yang kita tegaskan pada awal musim, Kompetisi BRI Liga 1 2023-2024 pada akhirnya untuk timnas. Demi tim Merah Putih yang selalu kita banggakan bersama,” pungkasnya.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Ratusan Tawon Serang Pasukan Israel di Gaza Selatan

Sabtu, 11 Mei 2024 | 18:05

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

UPDATE

Sekjen AMPG Anggap Qodari Sedang Melawak

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:56

PK Ditolak MA, Alex Noerdin Tetap Jalani Vonis 9 Tahun Penjara

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:36

Pemilik Pesawat Latih yang Jatuh di BSD Bakal Diperiksa Polisi

Rabu, 22 Mei 2024 | 01:11

Tingkatkan Realisasi KPR Nonsubsidi, BTN Resmikan Sales Center Baru di 3 Kota Besar

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:51

Tani Merdeka Bangun 7.200 Posko Pemenangan Sudaryono

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:28

WWF ke-10 Aman dan Kondusif, Menteri PUPR Apresiasi Pengamanan TNI-Polri

Rabu, 22 Mei 2024 | 00:06

Mangkir dari Panggilan Kejaksaan, Anggota DPRD Madiun Dianggap Lecehkan Hukum

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:49

Supian Suri Dilaporkan ke KASN dan BKN Jelang Pilkada 2024

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:42

Nyaru jadi Bengkel, Industri Rumahan Narkotika Ini Mampu Memproduksi Jutaan Tablet

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:20

KLHK Lanjutkan Safari Sosialisasi FOLU Net Sink 2030 di Yogyakarta

Selasa, 21 Mei 2024 | 23:16

Selengkapnya